Produksi dan Pemasaran Sosis Solo dengan Ekstrak Daun Kelor dan Penambahan Topping Saus Mentai

Novalia, Bunga Antika (2024) Produksi dan Pemasaran Sosis Solo dengan Ekstrak Daun Kelor dan Penambahan Topping Saus Mentai. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (113kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (164kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (192kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kue basah merupakan camilan yang enak dan mengenyangkan, selain itu kue basah juga memiliki banyak peminat dari segala macam usia dan berbagai macam kalangan. Peluang bisnis usaha kue basah juga cukup menjanjikan. Sosis solo adalah salah satu kue basah yang dikenal dan banyak digemari oleh masyarakat. Sosis solo merupakan makanan tradisional khas kota solo yang isiannya terbuat dari daging sapi maupun daging ayam cincang yang dibalut dengan dadar telur serta dimakan dengan cabai dalam penyajiannya. Produk sosis solo yang diberi tambahan ekstrak daun kelor sebagai bahan campuran pada kulit sosis solo dan penambahan topping saus mentai dalam penyajiannya merupakan salah satu inovasi produk baru yang unik dan berbeda. Sehingga Proyek Usaha Mandiri (PUM) diharapkan dapat membantu meningkatkan nilai jual produk sosis solo. Proyek Usaha Mandiri (PUM) sosis solo dengan ekstrak daun kelor dan penambahan topping saus mentai ini bertujuan untuk mengetahui proses produksi dari awal hingga akhir, mengetahui pemasaran produk yang baik, dan daya terima konsumen terhadap produk sosis solo yang akan dipasarkan. Produksi sosis solo dilaksanakan pada bulan Maret sampai Mei yang bertempat di Perumahan Bukit Permai Kecamatan Sumbersari dan di Laboratorium Pengolahan Pangan Politeknik Negeri Jember. Produksi sosis solo dengan ekstrak daun kelor dan penambahan topping saus mentai dilaksanakan 15 kali dan menghasilkan 225 kemasan. Harga jual produk Rp. 10.000 per kemasan dengan isian tiga buah sosis solo dan saus mentai. Penjualan dan pemasaran dilakukan secara langsung dan tidak langsung. Pemasaran secara langsung dilakukan dengan menawarkan produk kepada calon pelanggan. Pemasaran secara tidak langsung dilakukan lewat media sosial seperti WhatsApp dan Instagram.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorFadhila, Putu TessaNIDN199303052020122003
Uncontrolled Keywords: Sosis solo
Subjects: 100 - Rumpun Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) > 110 - Ilmu IPA > 113 - Biologi
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 162 - Teknologi Hasil Pertanian
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 165 - Teknologi Pangan dan Gizi
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 169 - Ilmu Pangan
Divisions: Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D3 Teknologi Industri Pangan > Tugas Akhir
Depositing User: Bunga Antika Novalia
Date Deposited: 25 Jul 2024 02:18
Last Modified: 25 Jul 2024 02:18
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/35077

Actions (login required)

View Item View Item