Proses Pengalengan Koktail Di Northern Food Company Ltd, Chiangmai-Thailand

Azizah, Rifatul (2014) Proses Pengalengan Koktail Di Northern Food Company Ltd, Chiangmai-Thailand. Project Report. Politeknik Negeri Jember, Politeknik Negeri Jember. (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
12. RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (15kB)
[img] Text (BAB 1 Pendahuluan)
14. BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (18kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
20. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (12kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
PKL LENGKAP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (668kB)

Abstract

Proses Pengalengan Koktail di Northern Food Company Ltd, Chiangmai-Thailand, Rifatul Azizah, Nim B3210621, Tahun 2010, 33 halaman, Program Studi Teknologi Industri Pangan, Jurusan Teknologi Pertanian Politeknik Negeri Jember, Ir Wahyu Suryaningsih, MSi. (Pembimbing I) dan Ir. Muhammad Hefni (Pembimbing II). Pelaksanaan kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan di Northern Food Company Limited-Chiangmai, Thailand yang beralamatkan Jalan Sanpatong-Lamphun No.323 Moo 1, Distrik Hangdong, Provinsi Chiangmai, Thailand pada tanggal 11 Maret 2013 sampai dengan 10 Mei 2013. Tujuan dari pelaksanaan Praktek kerja Lapang (PKL) d Northern Food Company (NFC) adalah mengetahui proses pengalengan koktail di Northern Food Company Ltd, melatih mahasiswa agar lebih kritis terhadap perbedaan yang ada di lapangan dengan yang didapat selama dibangku kuliah, mengetahui serangkaian proses produksi yang ada pada industri pengolahan pangan yang bergerak pada bidang pengalengan koktail di Northern Food Company Ltd-Chiangmai, Thailand mulai dari pengadaan bahan baku hingga proses produksi. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan Praktek Kerja Lapang (PKL) adalah observasi, praktek lapang, wawancara, dan dokumentasi. Proses pengalengan koktail di Northern Food Company terdiri dari penerimaan bahan baku, sortasi, pematangan buah, pengupasan dan pemotongan, perendaman kedalam Calcium Cloride 0,7 %, sortasi dan penimbangan, persiapan media, filling, exhausting, seaming, sterilisasi, pendinginan, pengeringan, penyimpanan, pelabelan dan pengemasan, serta pemasaran. Pengecekan produk jadi menunjukkan terdapat 0,5 % buah yang masih terdapat kulit dan biji, 5-7 potong buah yang bertekstur lembek, 0,2 % buah muncul bintik-bintik cokelat. Untuk pengecekan kualitas kaleng. Pada satu palet berisi kaleng berukuran 15 Oz (600 ml) terdapat 12 kaleng yang rusak,

Item Type: Monograph (Project Report)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorSuryaningsih, WahyuNIDN19620215 198903 1 003
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 169 - Ilmu Pangan
Divisions: Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D3 Teknologi Industri Pangan > PKL
Depositing User: Amalia Zakyah
Date Deposited: 14 Jan 2022 07:50
Last Modified: 14 Jan 2022 07:50
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/9629

Actions (login required)

View Item View Item