Pengaruh Pemberian Seduhan Kopi Hijau Robusta Terhadap Indeks Lee dan Lingkar Perut Tikus Obesitas

Najmi, Ivany Nur (2024) Pengaruh Pemberian Seduhan Kopi Hijau Robusta Terhadap Indeks Lee dan Lingkar Perut Tikus Obesitas. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (60kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (23kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (116kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Obesitas merupakan hasil akhir dari penumpukan adiposa tubuh yang berlangsung dalam waktu cukup lama sehingga berat badan seseorang melebihi batas normal yang dapat mengganggu kesehatan. Pemberian pakan tinggi lemak berupa 2 g lemak sapi cair dan 1 g fruktosa merupakan bahan yang dapat menyebabkan kondisi obesitas. Upaya menurunkan berat badan dan lingkar perut dengan mengonsumsi minuman fungsional yang mengandung asam klorogenat dan kafein seperti seduhan kopi hijau robusta. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh pemberian seduhan kopi hijau robusta terhadap indeks lee dan lingkar perut tikus obesitas. Jenis penelitian yang digunakan berupa True Eksperimental dengan pretest posttest control group design. Penelitian menggunakan 24 ekor tikus jantan galur wistar, usia 2-3 bulan, dengan berat 150 – 200 gram. Tikus dibagi menjadi 3 kelompok. Pada kelompok kontrol negatif diberi pakan standar rat bio 20 g/ekor/hari, air minum ad libitum. Kelompok kontrol positif diberikan pakan standar juga diberikan pakan tinggi lemak berupa lemak sapi cair sebanyak 2 ml/ekor/hari dan fruktosa 1 ml/ekor/hari secara sonde. kelompok perlakuan diberikan lemak sapi cair sebanyak 2 ml/ekor/hari dan fruktosa 1 ml/ekor/hari serta seduhan kopi hijau robusta sebanyak 3,6 ml/ekor/hari secara sonde. Berat badan ditimbang menggunakan timbangan digital, panjang badan diukur menggunakan penggaris, dan lingkar perut diukur menggunakan metline. Penentuan obesitas menggunakan rumus Indeks Lee yaitu hasil bagi akar berat badan dengan panjang badan dari naso-anal. Data dianalisis menggunakan One Way Anova, Kruskal Wallis, Wilcoxon, dan Paired T Test. Hasil uji pretest antar kelompok menunjukkan tidak ada perbedaan signifikan. Hasil uji posttest antar kelompok juga menunjukkan hasil tidak ada perbedaan. Hasil uji selisih perbedaan indeks lee dan lingkar perut pretest posttest tidak terdapat perbedaan signifikan. Pemberian seduhan kopi hijau robusta sebanyak 3,6 ml belum berpengaruh dalam penurunan indeks lee dan lingkar perut secara signifikan .

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorSuryana, Arinda LironikaNIDN0017088501
Thesis advisorYulianti, AdhiningsihNIDN0023078304
Thesis advisorAgustin, FirdaNIDN0010089301
Uncontrolled Keywords: Seduhan, Kopi Hijau Robusta, Indeks Lee, Lingkar Perut, Tikus Wistar, Obesitas
Subjects: 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 354 - Ilmu Gizi
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Gizi Klinik > Tugas Akhir
Depositing User: Ivany Nur Najmi
Date Deposited: 04 Nov 2024 15:55
Last Modified: 04 Nov 2024 15:57
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/37338

Actions (login required)

View Item View Item