Hidayatullah, Hairul (2025) Evaluasi Program Pemberian Pakan Terhadap Kambing Saanen Di UD. Karya Etawa Farm Banyuwangi. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.
![]() |
Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (123kB) |
![]() |
Text (Bab 1 Pendahulk)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (126kB) |
![]() |
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (186kB) |
![]() |
Text (Laporan Lengkap)
LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Evaluasi Program Pemberian Pakan Terhadap Kambing Saanen Di UD. Karya Etawa Farm Banyuwangi. Hairul Hidayatullah, C31222459. Tahun 2025 Kambing Saanen merupakan jenis kambing perah yang potensial untuk dikembangkan di Indonesia, mengingat kemampuannya beradaptasi dengan iklim tropis dan menghasilkan susu dalam jumlah cukup tinggi. Namun, produktivitas ternak sangat dipengaruhi oleh sistem manajemen, khususnya dalam hal pemberian pakan. Oleh karena itu, penting dilakukan evaluasi terhadap program pemberian pakan guna mengetahui pengaruhnya terhadap tingkat konsumsi pakan dan produksi susu. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengevaluasi tingkat konsumsi pakan kambing Saanen di UD. Karya Etawa Farm Banyuwangi, dan (2) menganalisis hubungan antara program pemberian pakan dengan produksi susu kambing Saanen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, dengan pengamatan langsung terhadap konsumsi pakan dan produksi susu selama 30 hari pada 10 ekor kambing Saanen betina laktasi dua. Data dikumpulkan melalui pencatatan harian dan diolah secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata konsumsi pakan kambing Saanen mencapai 1,44 kg/ekor/hari, terdiri atas pakan hijauan (rumput odot) dan konsentrat, dengan formulasi pakan sekitar 10% dari bobot badan. Rata-rata produksi susu harian kambing Saanen berkisar antara 1.628–2.935 ml/ekor/hari. Variasi produksi ini dipengaruhi oleh faktor kualitas dan kuantitas pakan serta kondisi lingkungan. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa program pemberian pakan yang terstruktur dan disesuaikan dengan kebutuhan fisiologis ternak mampu mendukung tingkat konsumsi pakan yang optimal serta mendukung produksi susu. Evaluasi ini diharapkan dapat menjadi acuan untuk peningkatan efisiensi usaha peternakan kambing perah di masa mendatang
Item Type: | Thesis (Diploma) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Pemberian Pakan Kambing Perah, Kambing Saanen | ||||||
Subjects: | 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 213 - Nutrisi dan Makanan Ternak 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak |
||||||
Divisions: | Jurusan Peternakan > Prodi D4 Teknologi Pakan Ternak > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Hairul Hidayatullah | ||||||
Date Deposited: | 18 Jul 2025 03:40 | ||||||
Last Modified: | 18 Jul 2025 03:41 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/44111 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |