Wulan, Suci Ning (2024) Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Perilaku Jajan Anak Sekolah Dasar Di Sdn Jember Lor 03 Kecamatan Patrang Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.
Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (292kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (312kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA1.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (386kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
Laporan Skripsi Lengkap.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Makanan jajanan merupakan jajanan yang dipersiapkan oleh pelaku usaha kuliner di tempat penjualan atau disajikan sebagai makanan siap saji untuk dikonsumsi kepada masyarakat umum, tidak termasuk makanan yang disajikan oleh usaha catering, restoran, dan hotel. Faktor yang mempengaruhi perilaku jajan meliputi faktor predisposisi, faktor pemungkin, dan faktor penguat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan perilaku jajan pada siswa di SDN Jember Lor 03 Kecamatan Patrang Kabupaten Jember. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan deskriptif analitik dan menggunakan desain cross-sectional. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu simple random sampling dengan total sampel 97 siswa kelas IV dan V. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis statistik menggunakan SPSS versi 16 dengan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara pengetahuan (p value = 0,000), penggunaan uang saku (p value = 0,000), peran orang tua (p value = 0,001), ajakan teman sebaya (p value = 0,001) dengan perilaku jajan anak. Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan pengetahuan, penggunaan uang saku, peran orang tua, dan ajakan teman sebaya dengan perilaku jajan pada siswa di SDN Jember Lor 03. Disarankan kepada pihak Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan di Kecamatan Patrang Kabupaten Jember untuk melakukan upaya perbaikan meningkatkan keamanan pangan jajanan di sekolah dan meningkatkan aktivitas pembinaaan dan pengawasan keamanan jajanan anak sekolah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Ajakan Teman, Pengetahuan, Penggunaan Uang Saku, Peran Orang Tua, Perilaku Jajan | ||||||
Subjects: | 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 354 - Ilmu Gizi | ||||||
Divisions: | Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Gizi Klinik > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Suci Ning Wulan | ||||||
Date Deposited: | 21 Aug 2024 07:51 | ||||||
Last Modified: | 21 Aug 2024 07:51 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/36762 |
Actions (login required)
View Item |