Perancangan Game Simulasi Tenis Meja 3D Dengan Fitur Gyroscope Berbasis Desktop

Efendy, Ary Pratama Putra (2024) Perancangan Game Simulasi Tenis Meja 3D Dengan Fitur Gyroscope Berbasis Desktop. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (8kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (91kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (75kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Era modern saat ini membuat gadget telah menjadi kebutuhan pokok bagi banyak orang, menjadi alat yang tak terpisahkan dalam berbagai aktivitas sehari-hari seperti edukasi, komunikasi, hiburan, dan mendapatkan informasi. Salah satu bentuk hiburan yang sangat diminati adalah bermain game, yang menarik bagi beragam usia, terutama remaja hingga dewasa. Namun perlu diingat bahwa bermain game secara berlebihan dapat menyebabkan dampak negatif, seperti menimbulkan kecenderungan untuk menjadi malas dan kurang aktif. Kesehatan dan olahraga tetap menjadi hal yang sangat penting, dan menemukan cara untuk mengintegrasikan aktivitas fisik ke dalam pengalaman bermain game bisa menjadi solusi yang baik. Untuk menjawab tantangan ini, muncul ide untuk merancang Game Simulasi Tenis Meja 3D dengan fitur Gyroscope yang dapat dimainkan di Desktop. Dengan menggabungkan hiburan dari bermain game dengan aktivitas fisik yang dibutuhkan oleh olahraga seperti tenis meja, pengguna dapat tetap aktif sambil tetap menikmati pengalaman bermain game. Keunggulan lain dari game simulasi tenis meja ini adalah kesederhanaan dalam perangkat yang dibutuhkan untuk memainkannya. Dibuat menggunakan perangkat sederhana yang menggunakan teknologi Arduino, game ini menjadi lebih terjangkau bagi berbagai kalangan masyarakat, memungkinkan lebih banyak orang untuk menikmati manfaatnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorDewanto, Wahyu KurniaNIDN0008047103
Uncontrolled Keywords: game, arduino, gyroscope, unity, 3d, teknologi, modern
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 457 - Teknik Komputer
410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 462 - Teknologi Informasi
Divisions: Jurusan Teknologi Informasi > Prodi D3 Manajemen Informatika > Tugas Akhir
Depositing User: Ary Pratama Putra Efendy
Date Deposited: 14 Jun 2024 03:53
Last Modified: 14 Jun 2024 04:45
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/32848

Actions (login required)

View Item View Item