Penerapan Personal Hygiene Pekerja Pada Produksi Tuna Di PT Bali Maya Permai Jembrana, Bali

Azizah, Iin Nur (2024) Penerapan Personal Hygiene Pekerja Pada Produksi Tuna Di PT Bali Maya Permai Jembrana, Bali. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (75kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (162kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (141kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pengalengan ikan merupakan teknik untuk mengawetkan ikan dengan memasukkan ikan ke dalam wadah tertutup dan panas untuk membunuh atau menghentikan penyebaran mikroorganisme seperti bakteri, jamur, dan kapang serta penguraian enzimatis. Sterilisasi pengalengan komersial dilakukan untuk menghindari mikroorganisme pembusuk yang dapat menyebabkan kerugian finansial. Seringkali dianggap bahwa ikan kaleng memiliki nilai gizi rendah karena telah dipanaskan. Sterilisasi dapat membunuh mikroba dan membuat kaleng tertutup rapat untuk mencegah mikroba masuk. Selain itu, pasteurisasi yaitu pemanasan dengan suhu rendah, membuat ikan mengalami penurunan tetapi daya tahan yang lama dan tidak mengurangi kualitas ikan, yang dapat menyebabkan penyakit atau pembusukan secara hermatis dan perubahan kandungan ikan. Ikan tuna juga harus dilakukan pengolahan dengan benar dan sesuai Personal Hygiene sehingga ikan tuna tetap memiliki kualitas yang baik sampai berada di tangan konsumen dan tidak terkena kontaminasi apapun dari pekerja saat pengolahannya. Maka diperlukan Personal Hygiene untuk semua pekerja agar ikan tuna memiliki kualitas yang sangat bagus. Penulisan laporan magang ini bertujuan untuk menjelaskan tentang penerapan personal hygiene pekerja pada produksi tuna di PT Bali Maya Permai Jembrana, Bali guna memberikan solusi terhadap permasalahan yang timbul pada saat proses produksi tuna. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 10 Agustus 2023 – 01 Desember 2023 di PT Bali Maya Permai Food Canning Industry Jembrana, Bali. Proses produksi tuna terdiri atas: receiving, cold storage, thawing, racking, butchering, precooking & cooling, deheading & skinning, cleaning, cutting, sorting, metal detecting, filling, weighing, filling medium, seaming, can washing, retorting, isolating, wipping, labeling & kartoning, storaging, dispatching. viii Permasalahan yang timbul pada penerapan personal hygiene pekerja pada produksi tuna yaitu adanya pekerja yang tidak menggunakan APD lengkap pada saat proses produksi, terdapat pekerja yang menggunakan aksesoris di dalam ruang produksi dan pengawasan kontaminasi belum maksimal. Permasalahan tersebut disebabkan oleh 3 faktor yaitu: man, method dan environment. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan cara meningkatkan manajemen mutu di perusahaan sehingga SOP yang telah ditetapkan dapat diterapkan dengan baik, selain itu memberikan pelatihan kepada karyawan terkait dengan kebersihan dan pentingnya keamanan pangan agar terciptanya keamanan pangan serta meminimalisir kontaminasi silang pada saat produksi.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorKurniawati, DewiNIDN0013017904
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 230 - Ilmu Perikanan > 232 - Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan
200 - Rumpun Ilmu Hewani > 230 - Ilmu Perikanan > 234 - Pengolahan Hasil Perikanan
340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 352 - Keselamatan dan Kesehatan Kerja (Kesehatan Kerja; Hiperkes)
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D4 Manajemen Agroindustri > PKL
Depositing User: IIN NUR AZIZAH
Date Deposited: 03 Jul 2024 01:48
Last Modified: 03 Jul 2024 01:49
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/33292

Actions (login required)

View Item View Item