Analisis Usaha Pisang Crispy Aneka Rasa di Desa Gucialit Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang

Akbar, Mohamad Alfarizki Ardiansyah (2023) Analisis Usaha Pisang Crispy Aneka Rasa di Desa Gucialit Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstrak)
D31202515 Mohamad Alfarizki Ardiansyah Akbar - Abstrak.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (415kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
D31202515 Mohamad Alfarizki Ardiansyah Akbar - Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (926kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
D31202515 Mohammad Alfarizki Ardiansyah Akbar - Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (378kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
D31202515 Mohamad Alfarizki Ardiansyah Akbar - Laporan Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (15MB) | Request a copy

Abstract

Pisang crispy aneka rasa merupakan olahan makanan ringan yang diciptakan untuk meningkatkan nilai ekonomis pada pisang. Pemilihan usaha pisang crispy aneka rasa dikarenakan ketersediaan bahan baku pisang sangat melimpah di daerah Lumajang dan cara pengolahan yang kurang menarik. Tujuan tugas akhir ini adalah dapat melakukan proses produksi, dapat melakukan pemasaran, dan dapat melakukan analisis usaha produk pisang crispy aneka rasa. Pelaksanaan tugas akhir ini dilaksanakan di Desa Gucialit Kecamatan Gucialit Kabupaten Lumajang yang dimulai dari 07 Agustus 2022 hingga 26 Desember 2022. Data primer dikumpulkan dengan cara mencatat secara langsung biaya, penerimaan dan laba selama proses produksi berlangsung. Data sekunder dikumpulkan dari berbagai literatur, laporan berbagai institusi dan browsing internet. Metode analisis usaha yang digunakan yaitu BEP, R/C Ratio dan ROI. Hasil analisis diperoleh BEP (produksi) sebesar 15,02 kemasan dengan total produksi sebesar 20 kemasan. BEP (harga) Rp 9.765,03 dengan harga jual Rp 13.000. R/C Ratio lebih dari 1 yaitu sebesar 1,33 dan ROI sebesar 10,99% yang berarti lebih dari 0%. Berdasarkan hasil analisis dapat dikatakan usaha produksi pisang crispy aneka rasa menguntungkan dan layak untuk diusahakan. Pemasaran yang digunakan, saluran pemasaran langsung yaitu dengan menjual secara langsung kepada konsumen tanpa perantara dan promosi melalui media sosial instagram dan whatsapp.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorMahanani, Retno SariNIDN0007057003
Uncontrolled Keywords: Analisis Usaha, Pisang Crispy Aneka Rasa
Subjects: 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 574 - Pemasaran
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Mohamad Alfarizki Ardiansyah Akbar
Date Deposited: 20 Jul 2023 10:02
Last Modified: 21 Jan 2024 01:38
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/25474

Actions (login required)

View Item View Item