Dwigiyati, Adiyana (2020) Pemberian Minuman Soybeans-Dragon Fruit Peels Powder terhadap Kadar HDL Tikus Sprague dawley Jantan Dislipidemia. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.
Text (Ringkasan)
9. RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (34kB) |
|
Text (Pendahuluan)
16. BAB 1. PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (99kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
21. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (121kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
G42161678_LAPORAN LENGKAP.pdf Restricted to Registered users only Download (915kB) |
Abstract
Dislipidemia merupakan suatu kelainan profil lipid yang ditandai dengan terjadinya peningkatan kadar kolesterol total, kadar LDL, dan kadar trigliserida serta terjadinya penurunan kadar HDL. Mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak terlalu banyak dapat meningkatkan kadar LDL. Oksidasi LDL akibat pajanan radikal bebas lama-kelamaan akan membentuk plak pada pembuluh darah. Antioksidan merupakan senyawa yang dapat menekan reaktivitas radikal bebas dan dapat meningkatkan kadar HDL dengan cara meningkatkan pembentukan Apo-A1 sebagai prekursor pembentukan HDL. Kulit buah naga merah dan kedelai merupakan bahan yang mengandung antioksidan. Flavonoid pada kulit buah naga merah dapat meningkatkan kadar HDL melalui peningkatan Apo-A1 sebagai bahan dasar pembentukan HDL. Isoflavon yang terdapat pada kedelai juga dapat meningkatkan kadar HDL. Penelitian ini dilakukan pada November 2019-Januari 2020. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Pemberian Minuman Soybeans-Dragon Fruit Peels Powder terhadap Kadar HDL Tikus Sprague dawley Jantan Dislipidemia. Jenis penelitian ini adalah true eksperimental dengan rancangan pre-post control group design. Sebanyak 27 ekor tikus berumur 2-3 bulan dengan berat 150-250g dibagi ke dalam 3 kelompok yaitu K(-), K(+), dan P. Pada kelompok K(-) dan P diberikan induksi diet tinggi lemak berupa 2 ml kuning telur puyuh dan 10 ml/kg BB larutan PTU yang diberikan selama 4 minggu. Pada kelompok P diberi Minuman Soybeans-Dragon Fruit Peels Powder dengan dosis 12,8 ml/Kg BB/hari yang diberikan selama 14 hari. Data dianalisi menggunakan uji One Way Anova dilanjutkan uji Post Hoc, dan uji Paired T-Test. xi Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kadar HDL antara kelompok sebelum intervensi (p = 0,003), tidak terdapat perbedaan kadar HDL antara kelompok setelah intervensi (p = 0,521), tidak terdapat perbedaan kadar HDL antara kelompok K(-) pretest dengan K(-) post test (p = 0,417), kelompok K(+) pretest dan K(+) post test (p = 0,051). Namun, terdapat perbedaan kadar HDL antara kelompok P pretest dan kelompok P post test (p = 0,002), terdapat perbedaan selisih kadar HDL sebelum dan setelah intervensi (p = 0,033). Kesimpulan penelitian ini adalah tidak terdapat perbedaan kadar HDL antar kelompok tikus setelah pemberian Minuman Soybeans-Dragon Fruit Peels Powder.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Subjects: | 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 354 - Ilmu Gizi | ||||||
Divisions: | Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Gizi Klinik > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Riza Nuraini Octavia | ||||||
Date Deposited: | 09 Jan 2023 03:30 | ||||||
Last Modified: | 09 Jan 2023 03:31 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/18659 |
Actions (login required)
View Item |