SAHADATINA, SITI RACHMAWATI (2014) Pengaruh Pemberian Upah, Pengalaman Kerja, Dan Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Tenaga Kerja Pada Bagian Produksi Pt. Gading Mas Indonesian Tobacco Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.
Text (ABSTRACT)
13. ABSTRACT.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (110kB) |
|
Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
15. BAB I PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (140kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
21, DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (84kB) |
|
Text (FULL TEXT)
30. TA LENGKAP.pdf Download (3MB) |
Abstract
“Pengaruh Pemberian Upah, Pengalaman Kerja, dan Lingkungan Kerja Terhadap Produktivitas Karyawan Pada Bagian Produksi di PT Gading Mas Indonesian Tobacco Kabupaten Jember” Siti Rachmawati Sahadatina 1), Wenny Dhamayanthi 2), Naning Retnowati3) ABSTRAK Potensi Sumber Daya Manusia pada hakekatnya merupakan salah satu modal dan memegang suatu peran yang paling penting dalam mencapai tujuan perusahaan. Berhasil atau tidaknya suatu organisasi dalam mencapsai tujuan akan tergantung pada unsur manusianya. Kebutuhan sumber daya manusia yang berkualitas akan dapat meningkatkan produktivitas tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan yaitu 1) Menganalisis dan menguji pengaruh pemberian upah terhadap produktivitas tenaga kerja bagian produksi pada PT. GMIT Jember, 2) Menganalisis dan menguji pengalaman kerja pengaruh terhadap produktivitas tenaga kerja bagian produksi pada PT. GMIT Jember, 3) Menganalisis dan menguji pengaruh lingkungan kerja terhadap produktivitas tenaga kerja bagian produksi pada PT. GMIT Jember. Metode yang digunakan dalam Tugas Akhir ini adalah Purposive Random Sampling (Sampel Acak Tertimbang) dengan menggunakan daftar pertanyaan (kuisioner) sebagai alat pengumpulan data. Subyek penelitian ini adalah tenaga kerja pada PT. Gading Mas Indonesian Tobacco (GMIT) Jember dari sampel yang berjumlah 100 tenaga kerja pada bagian produksi. Pengujian secara serempak atau uji F diperoleh bahwa faktor pemberian upah, pengalaman kerja, dan lingkungan kerja secara serempak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas tenaga kerja. Pengujian secara parsial atau uji t diperoleh bahwa variabel pemberian upah dan lingkungan kerja berpengaruh secara signifikan terhadap produktivitas tenaga kerja serta variabel pengalaman kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap produktivitas tenaga kerja. Kata Kunci : Lingkungan Kerja, Pemberian Upah, Produktivitas Tenaga Kerja, Pengalaman Kerja, 1) Mahasiswa Politeknik Negeri Jember, Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-IV Manajemen Agroindustri 2) Dosen Politeknik Negeri Jember, Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-IV Manajemen Agroindustri. 3) Dosen Politeknik Negeri Jember, Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-III Manajemen Agroindustri.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Subjects: | 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 576 - Manajemen Industri | ||||||
Divisions: | Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D4 Manajemen Agroindustri > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Theresia | ||||||
Date Deposited: | 29 Dec 2021 06:51 | ||||||
Last Modified: | 29 Dec 2021 06:52 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/8901 |
Actions (login required)
View Item |