Implementasi Modul Link Repository Untuk Manajemen Tautan Informasi Pada Dashboard Internal Revantine Berbasis Full-Stack Typescript

Alpian, Ridho (2026) Implementasi Modul Link Repository Untuk Manajemen Tautan Informasi Pada Dashboard Internal Revantine Berbasis Full-Stack Typescript. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Rignkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (184kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (275kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (386kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kegiatan magang ini dilaksanakan di PT Digital Solusi Grup pada divisi pengembangan perangkat lunak dengan fokus pada pengembangan Dashboard Internal Perusahaan. Kegiatan magang ini didasari oleh permasalahan pengelolaan tautan informasi yang belum terpusat, sehingga tautan penting sering tersebar di berbagai media seperti grup percakapan dan dokumen terpisah. Kondisi tersebut dapat menyebabkan kesulitan dalam pencarian tautan, duplikasi data, serta berkurangnya efisiensi kerja tim internal perusahaan. Tujuan dari kegiatan magang ini adalah untuk memberikan pengalaman kerja secara nyata kepada mahasiswa, serta memberikan kontribusi dalam pengembangan sistem internal perusahaan melalui perancangan dan implementasi modul Link Repository berbasis full-stack TypeScript. Modul ini dirancang sebagai pusat untuk menyimpan, mengelola, dan mengakses tautan informasi yang digunakan dalam aktivitas operasional, dokumentasi teknis, dan referensi proyek pada Dashboard Internal Revantine. Hasil dari kegiatan magang ini adalah terimplementasinya modul Link Repository yang mendukung pengelolaan tautan informasi secara terstruktur melalui fitur Create, Read, Update, dan Delete (CRUD), pencarian (search bar), pengurutan (sorting), pembagian halaman (pagination), serta pengaturan hak akses pengguna. Modul ini terintegrasi dengan baik ke dalam Dashboard Internal Revantine dan mampu mengurangi duplikasi tautan, serta meningkatkan keteraturan data.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorFatimatuzzahra, FatimatuzzahraNIDN0802069501
Uncontrolled Keywords: Website, Implementasi, TypeScript, Full-Stack
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 458 - Teknik Informatika
Divisions: Jurusan Teknologi Informasi > Prodi D4 Teknik Informatika > PKL
Depositing User: Ridho Alpian
Date Deposited: 12 Jan 2026 08:08
Last Modified: 12 Jan 2026 08:10
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/50699

Actions (login required)

View Item View Item