Sugianto, Achmad (2025) Pemotongan Material Menggunakan Mesin CNC Laser Cutting Di PT Manufactur Dynamic Indonesia. [Experiment] (Unpublished)
|
Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (152kB) |
|
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (192kB) |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (126kB) |
|
|
Text (Laporan Lengkap)
PEMOTONGAN MATERIAL MENGGUNAKAN CNC LASER CUTTING DI PT MANUFACTUR DYNAMIC INDONESIA.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Perkembangan teknologi manufactur saat ini berkembang sangat pesat, menurut Perusahaan untuk meningkatkan efisiensi, presisi, dan produktivitas dalam proses produksi membutuhkan teknologi manufactur yang modern yaitu CNC (Computer Numerical Control) Laser Cutting. CNC Laser Cutting yaitu mesin pemotong material yang memanfaatkan sinar laser berintensitas tinggi dan seragam, sehingga sangat mendukung kebutuhan industri yang mengutamakan kualitas pada produktivitas tersebut. Pada tahun 2021 hingga 2025, laser fiber semakin mendominasi penggunaan mesin Laser Cutting untuk pemotongan material atau plat. Hal ini dikarenakan laser fiber lebih efisien dalam penggunaan energi, biaya operasional yang rendah, dan kemampuan pemotongan yang bersih dan presisi. PT. Manufatur Dynamic Indonesia (MDI) merupakan Perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur teknologi tepat guna, khususnya pembuatan mesin kopi, kakao, dan mesin pertanian. Perusahaan ini berawal dari CV Dwi Irawan yang berdiri pada tahun 2016 melalui program PLBT. MDI tersebut memiliki unit usaha seperti EIKO, EIKO Farms, dan Institut Kopi Ilmiah yang mendukung produksi mesin, pengolahan kopi dan kakao dari hulu sampai hilir, serta kegiatan pelatihan. Dengan visi menjadi Perusahaan manufaktur bertaraf internasional pada tahun 2027. Kegiatan magang di PT. Manufactur Dynamic Indonesia meliputi berbagai aktivitas produksi dan pembelajaran industri, antara lain budidaya kopi, penyiapan lahan greenhouse, kegiatan manufaktur serta pengabdian masyarakat dalam pengolahan kakao. Selain itu, mahasiswa juga mempelajari proses pengolahan kopi secara menyeluruh dari hulu sampai hilir. Pada bidang fabrikasi logam, PT. MDI menggunakan mesin CNC Laser Cutting Senfeng SF3015G untuk pemotongan plat mild steel dan stainless steel. Mesin ini memiliki presisi dan kecepatan tinggi, didukung oleh pengaturan parameter pemotongan yang tepat serta perawatan rutin pada sistem optik, mekanik, dan pendingin. Hasil pemotongan yang presisi dan konsisten membuktikan bahwa teknologi Laser Cutting sangat efektif dalam meningkatkan produktivitas dan kualitas produk. Oleh karena itu, penerapan SOP, pemeliharaan mesin yang berkelanjutan, serta peningkatan kompetensi operator menjadi faktor penting untuk mendukung kinerja produksi dan daya saing perusahaan.
| Item Type: | Experiment | ||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||
| Uncontrolled Keywords: | CNC Laser Cutting | ||||||
| Subjects: | 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 431 - Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain) 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 435 - Teknik Industri 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 445 - Teknik Material (Ilmu Bahan) |
||||||
| Divisions: | Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D3 Keteknikan Pertanian > PKL | ||||||
| Depositing User: | Achmad Sugianto | ||||||
| Date Deposited: | 14 Jan 2026 01:08 | ||||||
| Last Modified: | 14 Jan 2026 01:09 | ||||||
| URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/50206 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
