Fissa'adah, Nadia (2024) Inovasi Biobriket Berbasis Limbah Tongkol Jagung Dan Tempurung Kelapa Dengan Penambahan Limbah Masker Sebagai Peningkat Kualitas Dan Daun Bunga Sepatu Sebagai Perekat. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.
Text (Abstract)
H41202027 Nadia Fissa'adah Abstract.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (435kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
H41202027 Nadia Fissa'adah Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (359kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
H41202027 Nadia Fissa'adah Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (262kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
H41202027 Nadia Fissa'adah Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia menjadi salah satu penyebab semakin bertambahnya limbah yang ada, yakni limbah masker. Limbah tongkol jagung dan tempurng kelapa masih menjadi penyumbang limbah biomassa yang dapat berdampak pada lingkungan sekitar. Salah satu upaya dalam mengurangi limbah tersebut maka diperlukan konversi dari limbah menjadi bahan utama pembuatan bahan bakar. Oleh karena itu, penilitian ini dilakukan dengan tujuan mengurangi limbah masker medis, tempurung kelapa dan tongkol jagung untuk dijadikan sebagai bahan baku dari biobriket. Inovasi tersebut diharapkan dapat mengatasi limbah masker dimasa dan pasca pandemi serta, mengurangi limbah biomassa dengan output yang dihasilkan berupa produk ramah lingkungan. Metode pirolisis dilakukan selama 12 jam lamanya pada suhu 80˚C. Variabel penelitian yang digunakan yaitu rasio bahan baku arang tongkol jagung, arang tempurung kelapa, dan perekat daun bunga sepatu dengan 3 variasi sampel. Data yang diambil meliputi data parameter karakteristik biobriket (kadar air, kadar abu, volatile metter, fixed carbon, densitas, dan nilai kalor). Hasil pengujian kadar air nilai tertinggi pada komposisi BB3, kadar abu tertinggi terdapat pada komposisi BB3, volatile metter tertinggi pada komposisi BB1, fixed carbon tertinggi terdapat pada BB2, densitas nilai tertinggi terdapat pada BB3, dan nilai kalor tertinggi terdapat pada BB1 dengan nilai kalor sebesar 9000 kal/gr. Adanya penambahan limbah masker dapat meningkatkan nilai kalor pada biobriket dimana, nilai kalor yang didapatkan adalah 9.000 kal/gr, kadar air 0,9%, kadar abu 0,14%, dan fixed carbon 76,87%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: biobriket; limbah masker; tempurung kelapa; tongkol jagung | ||||||
Subjects: | 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 443 - Teknik Enerji | ||||||
Divisions: | Jurusan Teknik > Prodi D4 Teknik Energi Terbarukan > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Nadia Fissaadah | ||||||
Date Deposited: | 28 Mar 2024 07:42 | ||||||
Last Modified: | 28 Mar 2024 07:43 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/31168 |
Actions (login required)
View Item |