Selfiyanti Meiadisti, Debora (2023) Manajemen Pemasaran Beras Organik Di Gapoktan Al-Barokah Di Desa Lombok Kulon Kecamatan Wonosari Kabupaten Bondowoso. [Experiment] (Unpublished)
Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (84kB) |
|
Text (BAB 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (99kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (30kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
D31201635-LAPORAN LENGKAP.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Salah satu perguruan tinggi vokasi di Indonesia yang memiliki program pendidikan berbasis pada keahlian, ketrampilan dan standart kompetensi yang setara dengan kebutuhan pasar kerja adalah Politeknik Negeri Jember. Banyak program studi unggulan yang terdapat di Politeknik Negeri Jember, salah satunya ialah Program Studi D-III Manajemen Agribisnis (MNA). Kegiatan yang tidak dapat terlewatkan guna mempersiapkan peserta didiknya agar memperoleh kemandirian dalam berkarya dan berwirausaha adalah kegiatan magang. Kegiatan magang ini merupakan salah satu syarat kelulusan untuk memperoleh gelar Ahli Madya Pertanian (A.Md.P). Tujuan umum kegiatan magang ini adalah agar setiap mahasiswanya memiliki pengalaman untuk bersaing di pasar kerja maupun dalam berwirausaha. Selain dari pada guna memperoleh pengetahuan, pengalaman dan keterampilan. Tujuan utama kegiatan Magang ini adalah diharapkan mahasiswa dapat melatih serangkaian keterampilan dengan mengerjakan pekerjaan lapang, menstabilkan keterampilan dan pengetahuannya agar meningkatkan kepercayaan diri dan kematangan diri, menambah kemampuan interpersonal mahasiswa, serta melatih mahasiswa untuk berpikir kritis terhadap kegiatan yang ada di lapangan dalam bentuk laporan. Kegiatan magang ini dilaksanakan selama 900 jam dengan bobot 20 sks yang dimulai pada bulan Maret hingga Juni 2023. Lokasi Praktik Magang berda di Jalan Murtawi No 33, Desa Lombok Kulon, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur. Kegatan magang dimulai dari pengenalan lokasi di Gapoktan Al-Barokah sampai pada pengenalan akan kegiatan yang akan dilakukan. Beberapa metode pelaksanaan magang yang digunakan diantaranya adalah partisipasi aktif, observasi, wawancara, demonstrasi, dokumentasi dan studi pustaka. Setiap kegiatan yang dilakukan di Gapoktan Al-Barokah merupakan kegiatan yang dibina langsung oleh arahan dan bimbingan dari pembimbing lapang. Salah satunya adalah dalam memanajemen pemasaran beras organik ‘Botanik’ milik Gapoktan Al-Barokah. Kegiatan manajemen pemasaran sendiri merupakan kegiatan dalam menentukan pasar tujuan, menggapai, mendistribusikan dan menginformasikan beras organik milik Gapoktan Al-Barokah yang dihasilkan dari proses budidaya padi tanpa bahan kimia kepada orang lain. Bauran pemasaran yang digunakan dalam pengidentifikasian manajemen pemasaran Gapoktan Al-Barokah adalah 4P product (produk), price (harga), place (tempat), dan promotion (promosi).
Item Type: | Experiment | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Laporan Magang, Manajemen Pemasaran, Beras Organik, Gapoktan Al-Barokah, Bondowoso | ||||||
Subjects: | 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 154 - Budidaya Pertanian dan Perkebunan 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 180 - Ilmu Sosiologi Pertanian > 185 - Agribisnis 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 571 - Manajemen 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 574 - Pemasaran |
||||||
Divisions: | Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > PKL | ||||||
Depositing User: | Debora Selfiyanti Meiadisti | ||||||
Date Deposited: | 28 Jul 2023 04:34 | ||||||
Last Modified: | 28 Jul 2023 04:35 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/26503 |
Actions (login required)
View Item |