Analisis Usaha Sate Donat Tape Singkong Varian Rasa Di Desa Banaran Kecamatan Kertosono Kabupaten Nganjuk

Putri, Dwi Oktaviana (2023) Analisis Usaha Sate Donat Tape Singkong Varian Rasa Di Desa Banaran Kecamatan Kertosono Kabupaten Nganjuk. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstrak)
D31201022 Dwi Oktaviana Putri-Abstrak.pdf - Submitted Version

Download (7kB)
[img] Text (Pendahuluan)
D31201022 Dwi Oktaviana Putri-Pendahuluan.pdf - Submitted Version

Download (15kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
D31201022 Dwi Oktaviana Putri-Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version

Download (84kB)
[img] Text (Laporan Lengkap Full Test)
D31201022 Dwi Oktaviana Putri-Laporan Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Sate donat tape singkong merupakan produk jajanan ringan yang dibentuk menyerupai sate yang ditusukkan pada lidi dan diberikan beberapa varian rasa. Sate donat ini sudah jarang ditemukan apalagi dengan memberikan varian rasa membuat produk ini digemari oleh kalangan anak-anak hingga dewasa. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk melakukan proses produksi, analisis usaha, dan menerapkan bauran pemasaran produk sate donat tape singkong. Pelaksanaan tugas akhir dilakukan selama tiga bulan terhitung sejak 01 September 2022 hingga 30 November 2022 bertempat di Desa Banaran Kecamatan Kertosono Kabupaten Nganjuk. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu melalui pengumpulan data primer dan data sekunder. Kegiatan proses produksi dilakukan sebanyak lima kali dengan memperkerjakan satu tenaga kerja selama lima jam kerja, dalam satu kali proses produksi mampu menghasilkan 60 kemasan dengan isi 3 tusuk per kemasan dengan harga jual sebesar Rp 10.000,- per kemasan. Metode analisis usaha yang digunakan adalah BEP, R/C Ratio dan ROI. Hasil BEP (Produksi) sebesar 35,74 kemasan dengan total produksi sebanyak 60 kemasan, BEP (Harga) Rp 5.956,26 per kemasan dengan harga jual sate donat tape singkong sebesar Rp 10.000,- per kemasan, nilai R/C Ratio sebesar 1,68 dan ROI sebesar 24,57% sehingga berdasarkan ketiga metode analisis usaha tersebut produk sate donat tape singkong menguntungkan dan layak untuk diusahakan. Produk sate donat tape singkong dipasarkan di wilayah Kabupaten Nganjuk. Saluran pemasaran yang digunakan yaitu pemasaran secara langsung dan jenis promosi yang dilakukan adalah personal selling serta promosi melalui media sosial seperti WhatsApp dan Instagram.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorWidyatami, Linda EkadewiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Analisis Usaha, Sate Donat, Pemasaran
Subjects: 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 574 - Pemasaran
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Dwi Oktaviana Putri
Date Deposited: 25 Jul 2023 13:21
Last Modified: 25 Jul 2023 13:22
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/25907

Actions (login required)

View Item View Item