Mayana, Tiara Reza (2023) Analisis Kuantitatif Kelengkapan Pengisian Rekam Medis Rawat Inap Di Rspad Gatot Soebroto Bulan Februari Tahun 2023. [Experiment] (Unpublished)
Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (10kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (170kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (174kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
LAPORAN LENGKAP.pdf Restricted to Registered users only Download (9MB) | Request a copy |
Abstract
Rekam medis merupakan suatu berkas yang berisi tulisan/catatan mengenai data dan riwayat perjalanan penyakit pasien mulai dari awal memperoleh pelayanan hingga pasien tersebut keluar dari fasilitas kesehatan. Penyelenggaraan rekam medis yang baik pada suatu sarana pelayanan kesehatan dapat ditinjau dari kelengkapan isi rekam medisnya. Berdasarkan Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit dijelaskan bahwa standar kelengkapan pengisian rekam medis sebesar 100% dan harus terisi lengkap 24 jam setelah selesai memperoleh layanan pengobatan atau dinyatakan dapat pulang pada pasien rawat inap. Dalam satu berkas rekam medis berisikan berbagai macam formulir, yaitu formulir ringkasan masuk dan keluar, informed consent, CPPT dan ringkasan pulang termasuk salah satu contohnya. Berdasarkan studi pendahuluan yang telah dilakukan di RSPAD pada bulan Februari 2023 terdapat sekitar 1822 berkas rekam medis rawat inap yang masuk pada bagian assembling. Setelah ditelaah terdapat berkas yang pengisiannya telah lengkap dan ada pula yang belum dilengkapi, sehingga dari 1822 berkas diambil sampel sebanyak 96 rekam medis menggunakan rumus Slovin. Pengambilan sampel tersebut di fokuskan pada Paviliun Eri Soedewo dan Paviliun Soehardjo Kertohusodo, sehingga dari 96 rekam medis tersebut terdapat 48 sampel untuk Paviliun Eri Soedewo dan 48 sampel untuk Paviliun Soehardjo Kertohusodo. Hal tersebut dikarenakan saat dilakukan survei kedua paviliun memiliki jumlah lantai yang sama serta ada beberapa pengisian dalam berkas rekam medis yang tidak terisi lengkap. Berdasarkan review identitas didapatkan bahwa ketidaklengkapan pengisian identitas pasien tertinggi berada pada paviliun eri soedewo sebesar 15,25% sedangkan pada Paviliun Soehardjo Kertohusodo adalah 15%. Berdasarkan review vi bukti rekaman pada kedua paviliun telah mencapai standar yaitu 100%, namun pada bagian informed consent ada beberapa pasien yang tidak membutuhkan rencana tindakan sehingga tidak memerlukan. Pada paviliun eri soedewo kelengkapan informed consent sebesaar 94% dan pada paviliun soehardjo kertohusodo sebesar 80%. Berdasarkan review keabsahan atau autentikasi data didapatkan bahwa dari 4 (empat) item yang diteliti, ketidaklengkapan tetinggi pada bagian CPPT. Hal tersebut dikarenakan ada beberapa formulir yang dibiarkan kosong tanpa dibumbuhi tanda tangan dari PPA ataupun DPJP. Berdasarkan review tatacara pencatatan, diketahui bahwa ketidaklengkapan tata cara mencatat pada paviliun eri soedewo sebesar 38,4% sedangkan pada paviliun soehardjo kertohusodo adalah 31%. Ketidaklengkapan review pencatatan rekam medis tertinggi pada RSPAD terdapat pada item terbaca sebesar 58%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kurang adanya kesadaran dari petugas dalam melakukan pengisian formulir rekam medis. Selain itu, tidak lengkapnya pengisian rekam medis dikarenakan petugas yang terburu-buru mengejar jadwal operasi sehingga ada beberapa komponen yang tidak terisi serta karena terbatasnya waktu petugas dalam hal pengisian karena harus melakukan visit kepada pasien.
Item Type: | Experiment | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Analisis Kuantitatif Kelengkapan Pengisian Rekam Medis Rawat Inap023 | ||||||
Subjects: | 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 351 - Kesehatan Masyarakat | ||||||
Divisions: | Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > PKL | ||||||
Depositing User: | Tiara Reza Mayana | ||||||
Date Deposited: | 13 Jul 2023 03:55 | ||||||
Last Modified: | 13 Jul 2023 03:58 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/24845 |
Actions (login required)
View Item |