Pengaruh Komposisi Pupuk Anorganik n, p, Dan k Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Kacang Panjang (Vigna Sinensis l.)

Zahro, Siti (2015) Pengaruh Komposisi Pupuk Anorganik n, p, Dan k Terhadap Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Kacang Panjang (Vigna Sinensis l.). Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstrak)
5. ABSTRAK.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (134kB)
[img] Text (Bab 1. Pendahuluan)
14. BAB 1. PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (138kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
19. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (128kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
LAPORAN LENGKAP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian tentang “Pengaruh Komposisi Pupuk Anorganik N, P, dan K Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kacang Panjang (Vigna sinensis L.) untuk mengetahui pengaruh dan komposisi pupuk anorganik yang tepat terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kacang panjang (Vigna Sinensis L.). Penelitian dilaksanakan di lahan praktek Politeknik Negeri Jember. Penelitian ini berlangsung sekitar 4 bulan yang dimulai bulan November 2014 – Februari 2015. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) menggunakan 1 faktor dengan 6 ulangan. Faktor perlakuannya yaitu pupuk anorganik 100% (A1), pupuk anorganik 75% (A2), pupuk anorganik 50% (A3), dan pupuk anorganik 25% (A4). Pengamatan dilakukan terhadap variabel panjang batang/sampel, rata-rata jumlah cabang produktif/sampel, rata-rata jumlah polong/sampel, rata-rata panjang polong, rata-rata produksi per sampel dan produksi per petak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua perlakuan berbeda tidak nyata, sehingga dapat disimpulkan bahwa menurunkan dosis pupuk anorganik N, P, dan K tidak menimbulkan perbedaan terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman kacang panjang (Vigna sinensis L.). Kata kunci: Pupuk anorganik, Komposisi, Kacang panjang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDSugiyanto, Bambang195702081987031001
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 152 - Hortikultura
Divisions: Jurusan Produksi Pertanian > Prodi D3 Produksi Tanaman Hortikultura > Tugas Akhir
Depositing User: Usman Efendi
Date Deposited: 15 Mar 2023 06:35
Last Modified: 15 Mar 2023 06:36
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/20693

Actions (login required)

View Item View Item