EVALUASI PENERAPAN REKAM MEDIS ELEKTRONIK DI UNIT FILING RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH K.R.M.T WONGSONEGORO KOTA SEMARANG

Fadholi, Avan (2020) EVALUASI PENERAPAN REKAM MEDIS ELEKTRONIK DI UNIT FILING RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH K.R.M.T WONGSONEGORO KOTA SEMARANG. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (RINGKASAN)
4.HALAMAN RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (26kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
9.BAB 1.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (93kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
15.DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (98kB)
[img] Text (LAPORAN LENGKAP)
G41161946_LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Era moderen seperti saat ini mengakibatkan perkembangan teknologi sangat pesat, sehingga penerapan perangkat teknologi komputer dan penyediaan informasi tentu sangat diperlukan. Pemanfaatan teknologi pada era modern yang tepat akan meningkatkan produktivitas, efisiensi kerja, efisiensi waktu dan meningkatkan kemampuan dalam menghasilkan barang maupun jasa .Teknologi informasi sangat berperan besar dalam kehidupan manusia, salah satunya dalam meningkatkan layanan kesehatan warga dunia. Salah satu implementasi teknologi ini dalam bidang pelayanan kesehatan adalah rekam medis elektronik (RME). Evaluasi penerapan rekam medis elektronik filing rawat jalan di Rumah Sakit Umum Daerah K.R.M.T Wongsonegoro. Identifikasi permasalahan menggunakan Metode TAM dengan kemudahan, kebermanfaatan, minat perilaku dan penggunaan aktual. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif yaitu menarasikan hasil penelitian. Berdasarkan hasil penelitian ini didapatkan bahwa variabel kemanfaatan dalam penerapan RME bermanfaat bagi pekerjaan mereka, hanya saja penerapannya yang belum maksimal sehingga mengganggu kinerja pengguna. Variabel Kemudahan dalam penerapan RME masih terdapat error dengan dapat memunculkan data ganda sehingga petugas harus mengedit atau menghapus dengan adanya error dapat menghambat proses bekerja. Petugas masih harus menginputkan formulir assesment awal dan inform consent secara manual yang membutuhkan waktu yang cukup lama untuk penginputannya. Undang-undang yang belum mengatur tentang legalitas tanda tangan secara elektronik yang menjadi hambatan dari RME di unit filing rawat jalan. Variabel minat perilaku dalam penerapan RME Petugas berharap RME dapat digunakan dimasa yang akan datang dengan pembaharuan menyesesuaikan kebutuhan dengan tujuan lebih dapat memudahkan petugas di unit filing dan memperbaiki sistem yang ada sehingga meminimalisir adanya kesalahan sistem. Menurut mereka bila penggunaan RME sudah maksimal dan masalah-masalah yang sering terjadi dapat diatasi maka RME ini akan membantu mereka dalam menyelesaikan pekerjaan. Variabel Penggunaan aktual dalam penerapan RME petugas filing tidak merasa puas dengan adanya RME karena terdapat pekerjaan yang masih menggunakan manual dan masih terjadi error dalam sistem. Harapan dari petugas agar penggunaan RME menjadi maksimal seperti berkurangnya sistem eror, terdapat pegawai yang mengerti sistem serta dapat mengatasi dengan tepat dan cepat apabila terdapat hambatan dalam penggunaan RME, serta tidak ada penggunaan rekam medis manual yang tumpang tindih

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorMuflihatin, IndahNIDN0728038301
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 461 - Sistem Informasi
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > PKL
Depositing User: Avan Fadholi
Date Deposited: 11 Dec 2020 02:50
Last Modified: 14 Dec 2020 03:31
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/1391

Actions (login required)

View Item View Item