Pemenuhan Kebutuhan Pupuk Organik Dengan Pemanfaatan Kotoran Kambing Dan Arang Sekam Menjadi Pupuk Bokashi Di Bpp Tangsil Wilayah Kerja Desa Bataan Kecamatan Tenggarang Kabupaten Bondowoso

Arifin, Muhammad (2022) Pemenuhan Kebutuhan Pupuk Organik Dengan Pemanfaatan Kotoran Kambing Dan Arang Sekam Menjadi Pupuk Bokashi Di Bpp Tangsil Wilayah Kerja Desa Bataan Kecamatan Tenggarang Kabupaten Bondowoso. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (101kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (218kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (102kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
D31191225_LAPORAN LENGKAP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Politeknik Negeri Jember (POLIJE) merupakan perguruan tinggi berada di jawa timur yang menerapkan Sistem pendidikan vokasional yang diberikan berupa pendidikan akademik yang berkualitas dan relevan dengan kebutuhan industri. Salah satu kegiatan pendidikan akademik yang dimaksud yaitu Praktik Kerja Lapang (PKL). Mahasiswa pada saat semester 5 program studi D3 jurusan manajemen agribisnis harus melaksankan PKL yang menjadi syarat kelulusan menempuh gelar Ahli Madya yang dilaksanakan selama 768 jam atau 4 bulan. Praktek Kerja. Kegiatan PKL yang saya laksanakan berada di Balai Penyuluhan Pertanian Tangsil kabupaten bondowoso. Balai Penyuluhan Pertanian Tangsil berada dibawah naungan dinas pertanian kabupaten Bondowoso letaknya dekat dengan pusat pemerintahan kabupaten kota Bondowoso ,yang berjarak kurang lebih 5 km. Meliputi Kecamatan Tenggarang, Tegalampel, dan Kecamatan Bondowoso. Balai penyuluhan pertanian tangsil memiliki beberapa kegiatan yaitu penyuluhan pertanian, revitalisasi kelembagaan petani, RDKK, kartu tani, temu lapang, BLBU, ubinan dan acara rutin kamisan yang dilakukan satu kali dalam seminggu tepatnya di hari kamis membahas tentang program kerja dan evaluasi kegiatan, semua penyuluh pertanian wajib mengikuti kegiatan tersebut. Saya selaku mahasiswa PKL mengikuti semua kegiatan di Balai Penyuluhan Pertanian Tangsil selama 4 bulan, selain itu dalam kegiatan PKL saya fokus terhadap Pemenuhan pupuk organik dengan pemanfaatan kotoran kambing dan arang sekam menjadi pupuk bokashi. v Pupuk bokashi merupakan salah satu alternatif penerapan teknologi pertanian organik yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan. Bokashi mempunyai prospek yang baik untuk di jadikan pupuk organik karena mempunyai kandungan hara yang cukup tinggi. Pupuk Bokasi adalah pupuk kompos yang diberi aktivator. Aktivator yang digunakan adalah Effective Microorganism 4. EM 4 yang dikembangkan Indonesia pada umumnya mengandung 90 persen lactobacillus. Apabila diurai, EM 4 terdiri atas 80 spesies dari 10 genus. Beberapa aplikasi-aplikasi EM 4 dibidang pertanian (termasuk perkebunan) membawa segudang manfaat. Antara lain memperbaiki sifat fisik, kimia dan biologi tanah, mempercepat proses fermentasi dalam pembuatan kompos, meningkatkan ketersediaan nutrisi tanaman, bisa menekan aktivitas hama dan mikroorganisme patogen, serta meningkatkan dan menjaga kestabilan produksi tanaman. Pupuk organik bokashi ini dapat dikembangkan sebagai alternatif untuk memudahkan pemanfaatan limbah dilahan pertanian. Pemanfaatan Kotoran Kambing Dan Arang Sekam sebagai pupuk organik belum banyak diterapkan oleh petani. Oleh karena itu, perlu dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang apikasi pupuk organik bersimulator EM4 pada lahan pertanian. Pupuk organik ini dibuat dengan memanfaatkan limbah peternakan dan pertanian yaitu kotoran kambing dan arang sekam dari hasil panen padi oleh petani, sehingga limbah tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorAnggraeni, Oktanita JayaNIDN0005108101
Uncontrolled Keywords: Pemenuhan Kebutuhan Pupuk Organik Dengan Pemanfaatan Kotoran Kambing Dan Arang Sekam Menjadi Pupuk Bokashi
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 180 - Ilmu Sosiologi Pertanian > 185 - Agribisnis
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > PKL
Depositing User: Muhammad Arifin
Date Deposited: 18 Jul 2022 06:57
Last Modified: 18 Jul 2022 06:58
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/13551

Actions (login required)

View Item View Item