Manajemen Teknik Produksi Benih Sumber Komoditas Kedelai (Glycine max L.) di IP2SIP Muneng Probolinggo

Faroidillah, Aluf (2025) Manajemen Teknik Produksi Benih Sumber Komoditas Kedelai (Glycine max L.) di IP2SIP Muneng Probolinggo. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (478kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (299kB)
[img] Text (Lapooran Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Pelaksanaan magang mulai tanggal 3 Maret–30 Juni 2025. Magang dilaksanakan di Instalasi Pengujian dan Penerapan Standar Instrumen Pertanian (IP2SIP) Muneng Probolinggo. Tujuan dilaksanakannya kegiatan magang yaitu dapat memberikan pengalaman nyata kepada mahasiswa dalam mengasah dan menerapkan keterampilan yang diperoleh selama perkuliahan melalui praktik langsung di lapangan. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan magang yaitu metode observasi, metode praktik langsung, metode diskusi, metode studi pustaka, serta metode dokumentasi. Kedelai (Glycine max L.) merupakan salah satu komoditas pangan yang memiliki beragam manfaat pengolahan, seperti susu kedelai, tahu, kembang tahu, kecap, oncom, tauco, tempe, minyak goreng, es krim, hingga tepung kedelai. Kedelai juga dimanfaatkan sebagai pakan ternak. Kandungan nutrisi pada biji kedelai meliputi protein nabati, karbohidrat, lemak, serta mineral seperti fosfor, besi, dan kalsium. Kedelai juga mengandung vitamin B kompleks dengan asam amino yang lengkap, sehingga sangat penting untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan tubuh manusia. Kegiatan manajemen teknik produksi benih sumber yang dilakukan meliputi persiapan lahan, persiapan benih, penanaman, pemeliharaan (mencakup pemupukan, pengendalian hama penyakit, pengairan, penjarangan, penyiangan dan pembumbunan dan roguing), panen, pascapanen (mencakup Penjemuran, perontokan, pembersihan dan sortasi, pengukuran kadar air, menghitung rendemen, pengemasan benih dan penyimpanan sementara).

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorHudori, Huda AhmadNIDN0015059008
Uncontrolled Keywords: Manajemen, teknik produksi, kedelai, ip2sip muneng
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 162 - Teknologi Hasil Pertanian
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 180 - Ilmu Sosiologi Pertanian > 185 - Agribisnis
550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 571 - Manajemen
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > PKL
Depositing User: Aluf Faroidillah
Date Deposited: 18 Jul 2025 08:37
Last Modified: 18 Jul 2025 08:38
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/44144

Actions (login required)

View Item View Item