Maulana, Deni (2025) Pengaruh Pemberian Hidrolisat Daging Bekicot Sebagai Substitusi Konsentrat Pada Pakan Terhadap Performa Produksi Ayam Petelur. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.
![]() |
Text (Abstract)
Abstract.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (56kB) |
![]() |
Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (62kB) |
![]() |
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (192kB) |
![]() |
Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui bagaimana pemberian hidrolisat daging bekicot pada pakan memengaruhi performa produksi ayam petelur. Penelitian ini menggunakan 90 ekor ayam petelur Lohmann Brown dengan menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 3 perlakuan dan 6 kali ulangan pada setiap perlakuan. Adapun beberapa perlakuannya yaitu P0 (Pakan kontrol dengan formulasi 50% jagung, 35 % konsentrat, dan 15% bekatul tanpa penambahan hidrolisat bekicot), P1 (Pakan ransum dengan formulasi 55% jagung, 29 % konsentrat, dan 16% bekatul dengan penambahan Hidrolisat bekicot sebanyak 10 ml/kg pakan), dan P2 (Pakan ransum dengan formulasi 55% jagung, 29 % konsentrat, dan 16% bekatul dengan penambahan Hidrolisat bekicot sebanyak 20 ml/kg pakan). Parameter yang diamati pada penelitian ini diantaranya konsumsi pakan, Feed Egg Ratio (FCR), Hen Day Production (HDP), dan berat telur. Data hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan hidrolisat daging bekicot terfermentasi (10 ml/kg dan 20 ml/kg) pada pakan ayam petelur yang dikurangi konsentratnya 6% tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap konsumsi pakan, bobot telur, Hen Day Production (HDP), maupun Feed Egg Ratio (FER) dengan performa produksi yang stabil.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Hidrolisat daging bekicot, performa produksi, ayam petelur, konsumsi pakan, Feed Egg Ratio, Hen Day Production, dan berat telur. | ||||||
Subjects: | 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 218 - Produksi dan Teknologi Pakan Ternak | ||||||
Divisions: | Jurusan Peternakan > Prodi D4 Manajemen Bisnis Unggas > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Deni Maulana | ||||||
Date Deposited: | 16 Jul 2025 02:41 | ||||||
Last Modified: | 16 Jul 2025 02:42 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/43852 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |