Evaluasi Penerapan E-Puskesmas Next Generation Rawat Jalan Menggunakan Metode Hot-Fit Di Puskesmas Kedungsari Mojokerto

Marlini, Serli (2024) Evaluasi Penerapan E-Puskesmas Next Generation Rawat Jalan Menggunakan Metode Hot-Fit Di Puskesmas Kedungsari Mojokerto. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstract)
Abstrak.....pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (296kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan...pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (281kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka....pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (257kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap....pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

E-Puskesmas Next Generation merupakan sistem informasi berbasis web yang digunakan sejak tahun 2019. E-Puskesmas Next Generation mempermudah pencatatan dan pendataan pasien karena dilakukan secara elektronik. Berdasarkan hasil studi pendahuluan petugas menyatakan bahwa masih terdapat permasalahan mengenai penerapan E-Puskesmas Next Generation. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat gambaran metode HOT-FIT dalam evaluasi E-Puskesmas Next Generation di Puskesmas Kedungsari Mojokerto. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Prioritas masalah dalam penelitian ini menggunakan Urgency, Seriousness, Growth dan rekomendasi penyelesaian masalah. Subjek dari penelitian ini adalah seluruh petugas yang menggunakan E-Puskesmas Next Generation yang berjumlah 24 responden. Variabel yang digunakan yaitu komponen Hot-Fit. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknis dan sumber. Hasil penelitian didapatkan dalam penggunaan sistem di Puskesmas Kedungsari Mojokerto masih terdapat kendala yang dialami oleh petugas yaitu Human (Tidak adanya pelatihan yang diadakan oleh Dinas Kesehatan atau tim pengembang kepada seluruh petugas, kurang puas dengan fitur pelaporan dikarenakan perbedaan format). Organization (Belum adanya petugas IT, sarana yang kurang mendukung baik di induk dan di desa, belum adanya Standar Operasional Prosedur mengenai penggunaan sistem). Technology (terdapat selisih jumlah obat yang sudah dihapus tetapi belum tersimpan di sistem dan sering terjadi error pada sistem). Prioritas masalah utama adalah variabel human yaitu kurang puas dengan fitur pelaporan dikarenakan perbedaan format laporan. Saran yang diberikan yaitu menyamakan antara format pelaporan yang tersedia di E-Puskesmas Next Generation dengan format pelaporan yang diminta oleh pihak Dinas kesehatan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorSelviyanti, ErnaNIDN199009172019032024
Uncontrolled Keywords: Hot-Fit, E-Puskesmas, Evaluasi
Subjects: 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > Sistem Informasi Kesehatan
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > Tugas Akhir
Depositing User: Serli Marlini
Date Deposited: 30 Aug 2024 01:45
Last Modified: 30 Aug 2024 01:45
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/37029

Actions (login required)

View Item View Item