Tinjauan Proses Pengolahan Pakan Konsentrat Pada Sapi Perah Laktasi di PMT KPSP Setia Kawan Nongkojajar, Pasuruan

Sembiring, Seriulina Br (2023) Tinjauan Proses Pengolahan Pakan Konsentrat Pada Sapi Perah Laktasi di PMT KPSP Setia Kawan Nongkojajar, Pasuruan. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (49kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (117kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (108kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (790kB) | Request a copy

Abstract

Program praktek kerja magang adalah suatu kegiatan pembelajaran di lapangan yang bertujuan untuk memperkenalkan dan menumbuhkan kemampuan mahasiswa dalam dunia kerja nyata. Pembelajaran ini dilaksanakan melalui hubungan yang intensif antara perserta program praktek kerja magang dan perusahaan. Mahasiswa yang akan memasuki dunia kerja harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya dan tidak terpaku hanya pada kompetisi disiplin ilmu dari perguruan tinggi saja. Tapi sebaliknya, mahasiswa juga dituntut harus memiliki pengalaman, pengetahuan dan wawasan dunia kerja. Laporan magang berdasarkan kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 1 Agustus sampai 30 September 2023 di KPSP Setia Kawan Nongkojajar Pasuruan. Kegiatan magang yang dilakukan meliputi empat bidang kegiatan yang disebut divisi yaitu divisi produksi, divisi manajemen, divisi PMT, dan divisi kesehatan hewan (keswan). Fokus utama daam kegiatan magang ini yaitu membahas tentang Tinjauan Proses Pengolahan Pakan Konsentrat Pada Sapi Perah Laktasi di PMT KPSP Setia Kawan Nongkojajar, Pasuruan. Pakan konsentrat adalah pakan tambahan yang berpengaruh pada kualitas produksi susu. Pakan tambahan adalah sumber nutrisi ekstra dan banyak digunakan untuk meningkatkan hasil susu secara drastis yaitu dari pakan konsentrat. Pakan konsentrat merupakan jenis pakan ternak yang memiliki konsentrasi nutrisi yang tinggi, dirancang untuk memberikan nutrisi esensial kepada hewan ternak dalam jumlah yang relative kecil. Bahan baku pakan konsentrat meliputi pollar, pellet, bungkil klenteng, bungkil kopra, molases, mineral, vitsmin, DDGS, CFG, kulit ari coklat, wafer giling, bungkil sawit, jagung giling. Pakan konsentrat tersebut memiliki kandungan PK 18%, TDN 70% dan SK 8,62%. Alat yang digunakan dalam proses pembuatan pakan konsentrat yaitu maxing, hammer mill dan master continue. Proses pengolahan pakan konsentrat terdiri dari pencampuran molases dan pollar, pencampuran bahan baku, penggilingan dan pengemasan. Hasil akhir produk dari proses pengolahan pakan konsentrat yaitu mash (pakan yang berbentuk tepung). Pengemasan menggunakan karung goni dengan berat bersih 50 kg yang dilengkapi dengan informasi berupa komposisi dan nutrien. Saran yang dapat diberikan yaitu melakukan sistem First In First Out (FIFO) supaya tidak terjadi penumpukan bahan pakan di dalam gudang. Sehingga bahan pakan yang lebih awal datang akan diolah lebih dahulu untuk meminimalisir terjadinya kebusukan bahan

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorRukmi, Dyah LaksitoNIDN0019018803
Uncontrolled Keywords: KPSP Setia Kawan , Tinjauan Proses Pengolahan Pakan
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 211 - Ilmu Peternakan
200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak > PKL
Depositing User: Seriulina Br Sembiring
Date Deposited: 13 May 2024 01:46
Last Modified: 13 May 2024 01:46
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/31929

Actions (login required)

View Item View Item