Perancangan User Interface Pengguna (Customer) Pada Aplikasi Nginap.Inc Berbasis Mobile di Perusahaan Seven Inc

Prasanti, Luki Dwi (2024) Perancangan User Interface Pengguna (Customer) Pada Aplikasi Nginap.Inc Berbasis Mobile di Perusahaan Seven Inc. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (184kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (367kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (396kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan full.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Nginap.inc adalah sebuah aplikasi pemesanan homestay, guest house dan kost. Aplikasi ini terdiri dari 3 user yaitu admin, mitra dan customer atau pengguna. Pada kasus ini penulis difokuskan pada perancangan user interface untuk aplikasi Nginap.inc di platform customer (pengguna) bagian Mobile. Proyek ini dimulai dengan melakukan analisis mendalam terhadap antarmuka yang sudah ada. Fokus utama diberikan pada pengidentifikasian kelemahan, kesenjangan fungsional, dan area-area di mana pengalaman pengguna dapat ditingkatkan. Perancangan UI/UX mobile sangat penting bagi pengguna aplikasi Nginap.inc sebab menjadi peran kunci dalam meningkatkan pengalaman pengguna, merangkum elemen-elemen esensial yang melampaui sekadar penampilan visual. Keberhasilan aplikasi tidak hanya bergantung pada fungsionalitasnya, tetapi juga pada cara pengguna berinteraksi dan merasakan setiap langkah dalam menjalankan aplikasi. Dengan adanya aplikasi mobile Nginapinc. Pengguna (customer) dan penyedia penginapan dapat merasakan sejumlah manfaat dan kemudahan yang signifikan dalam berbagai aspek seperti kemudahan dalam pencarian penginapan yang lebih terperinci, proses pemesanan yang lebih personal sesuai preferensi pengguna, ulasan dan rating yang memberikan gambaran detail tentang pengalaman pengguna sebelumnya, keamanan dan privasi yang diperkuat, poin dan promo. Dengan fitur-fitur ini, aplikasi mobile Nginapinc tidak hanya menjadi alat pencarian dan pemesanan, tetapi juga menjadi sebuah platform pengalaman perjalanan yang lebih nyaman, aman, dan sesuai dengan keinginan pengguna dan penyedia penginapan.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorDestarianto, PrawidyaNIDN0012128001
Uncontrolled Keywords: User Interface, Figma, UI/UX, Prototype, Mobile, Design
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 458 - Teknik Informatika
Divisions: Jurusan Teknologi Informasi > Prodi D4 Teknik Informatika > PKL
Depositing User: Luki Dwi Prasanti
Date Deposited: 19 Jan 2024 11:20
Last Modified: 19 Jan 2024 11:21
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/29651

Actions (login required)

View Item View Item