Analisis Beban Kerja Petugas Rekam Medis Rawat Inap Di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur

Ramadhan, Bintang Fajar (2022) Analisis Beban Kerja Petugas Rekam Medis Rawat Inap Di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (RINGKASAN)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (66kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (146kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (201kB)
[img] Text (LAPORAN LENGKAP)
Laporan PKL Bintang Fajar.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Analisis beban kerja merupakan suatu upaya untuk mengetahui waktu yang digunakan oleh petugas untuk menyelesaikan suatu tugas tertentu yang diharapkan dapat mengetahui proporsi jumlah petugas yang diperlukan dalam suatu unit kerja tertentu dalam suatu instansi. Sumber daya manusia adalah suatu proses melalui mana kesesuaian optimal diperoleh di antara pegawai, pekerjaan organisasi dan lingkungan sehingga para pegawai mencapai tingkat kepuasan dan performansi yang mereka inginkan dan organisasi memenuhi tujuannya. Tujuan diadakan perencanaan sumber daya manusia yaitu untuk menentukan kualitas dan kuantitas pegawai yang akan dipekerjakan, menjamin ketersediaan tenaga kerja masa kini maupun masa yang akan datang, menghindari tumpang tindih pekerjaan yang dilakukan, menghindari adanya kelebihan atau kekurangan pegawai dan meningkatkan produktifitas dan mutu. Berdasarkan hasil observasi, Petugas Rekam Medik Rawat Inap di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur terdiri dari 2 orang petugas yang memiliki Pendidikan akhir D3 Rekam Medik dan Sarjana Teknik. Untuk membantu kinerja petugas peneliti ingin mengetahui bagaimana beban kerja dan kebutuhan petugas rekam medik rawat inap di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur untuk mengetahui kebutuhan petugas secara keseluruhan dengan metode WISN. Berdasarkan hasil pembahasan yang dicapai peneliti terkait analisis beban kerja petugas rekam medik rawat inap di RSUD Haji Provinsi Jawa Timur ditemukan bahwa petugas rekam medis rawat inap kekurangan kebutuhan petugas. Peneliti memberikan saran agar petugas rekam medik rawat inap ditambah 2 orang dengan kualifikasi pendidikan rekam medik.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorRachmawati, ErvinaNIDN0630058902
Uncontrolled Keywords: Beban Kerja Petugas Rekam Medis
Subjects: 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > Sistem Informasi Kesehatan
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > PKL
Depositing User: Bintang Fajar Ramadhan
Date Deposited: 07 Sep 2023 00:53
Last Modified: 15 Sep 2023 07:44
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/28417

Actions (login required)

View Item View Item