Rosdiana, Eva and Kusumaningtyas, Rizky Nirmala and Pratita, Dian Galuh and Alwi, Annisa Lutfi and Rahayu, Sri (2022) Analisa Proksimat dan Kadar Kafein Pada Green Bean Robusta Berdasarkan Lama Waktu Fermentasi. Jurnal Teknologi Agro-Industri, 9 (2). pp. 60-70. ISSN 2407-4624
Text (Hasil Similarity)
Analisa Proksimat dan Kadar Kafein Pada Green Bean Robusta Berdasarkan Lama Waktu Fermentasi (1).pdf Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (1MB) |
Abstract
Kopi adalah salah satu komoditas yang memberikan tambahan devisa negara Indonesia. Hal tersebut didukung dengan posisi negara Indonesia yang merupakan penghasil biji kopi nomor 4 di dunia. Salah satu jenis kopi yang dibudidayakan di Indonesia adalah kopi robusta. Kopi dengan jenis ini terkenal akan daya resistennya terhadap kondisi yang ektrim dan hama tanaman.Dalam proses pengolahan kopi dengan metode pengolahan basah, salah satu tahapan yang penting untuk diperhatikan adalah proses fermentasi adalah proses yang menghasilkan reaksi kimia yang melibatkan mikroorganisme lain yang membantu proses penguraian sesuatu (dalam hal ini kopi) untuk menghasilkan sesuatu yang berbeda. Mikroorganisme pada proses fermentasi ini membantu berkembangnya kopi dengan mengeluarkan banyak zatseperti enzim dan gula. Proses fermentasi sendiri dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain jumlah inokulum bakteri, lama fermentasi, substrat (medium), suhu, oksigen, air dan tingkat keasaman (pH). Lama inkubasi fermentasi adalah salah satu hal yang paling menentukan kualitas kopi.Tujuan dari penelitia ini adalah untuk mengetahui pengaruh lama waktu fermentasi pada metode pengolahan kopi basah pada green bean robusta yang dihasilkan dilihat dari beberapa parameter kimia antara lain, yaitu kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar karbohidrat dan kadar kafein. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variasi lama waktu fermentasi memiliki oengaruh yang signifikan pada parameter kadar air, abu, karbohidrat, lemak dan kafein.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 162 - Teknologi Hasil Pertanian |
Divisions: | Jurusan Produksi Pertanian > Prodi D4 Pengelolaan Perkebunan Kopi > Publikasi |
Depositing User: | Eva Rosdiana |
Date Deposited: | 07 Feb 2023 01:37 |
Last Modified: | 07 Feb 2023 01:37 |
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/19586 |
Actions (login required)
View Item |