Teknik Budidaya Minapadi Di Kelompok Tani Jaya Ii Kecamatan Sumberjambe

Santoso, Beni Agus (2022) Teknik Budidaya Minapadi Di Kelompok Tani Jaya Ii Kecamatan Sumberjambe. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (5MB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (5MB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (5MB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
A42181257_LAPORAN LENGKAP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Praktik Kerja Lapang adalah kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa yang didalamnya terdapat kegiatan yang sifatnya belajar sekaligus bekerja di perusahaan maupun instansi yang diharapkan menjadi sarana penerapan serta meningkatkan keterampilan dan keahlian mahasiswa. Praktek Kerja Lapang dilaksanakan di Kelompok Tani Jaya II Kecamatan Sumberjambe, Kabupaten Jember. Alasan dipilihnya Kelompok Tani Jaya II karena menggunakan sistem budidaya organik yang merupakan salah satu mata kuliah penting di Program Studi Teknologi Produksi Tanaman Pangan. Tujuan dari Praktik Kerja Lapang adalah mahasiswa dapat melakukan kegiatan budidaya padi dengan teknik minapadi dengan baik, dapat meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam melakukan budidaya padi dengan teknik minapadi, dan dapat menganalisa analisis usaha tani teknik budidaya minapadi. Metode pelaksanaan Praktek Kerja Lapang adalah, sebagai berikut : Observasi, dokumentasi, wawancara dan diskusi (temu tani), praktek langsung, penulisan kegiatan harian, penulisan laporan Praktek Kerja Lapang, dan studi pustaka. Teknik Budidaya minapadi merupakan budidaya padi dan ikan yang dilakukan dalam satu lahan sawah yang sama. Tahapan dari teknik budidaya minapadi sendiri adalah sebagai berikut : persiapan lahan, pengolahan lahan, persiapan tanam, penanaman padi, pemeliharan tanaman, pemupukan, penebaran benih ikan (burayak), pemeliharaan ikan, dan pemanenan. Dari Praktik Kerja Lapang ini didapatkan hasil bahwa terdapat 3 jenis organisme pengganggu tanaman yaitu gulma yang terdapat dari golongan aquatic liquid yaitu ki apu, hama berupa keong mas, dan belalang serta penyakit berupa blas dan karat daun/ hawar daun bakteri. Rata-rata jumlah anakan padi yang muncul pada budidaya v minapadi adalah 15 anakan per rumpun dengan jumlah rata-rata anakan produktif sebanyak 14 anakan per rumpun. Berdasarkan analisis usaha tani budidaya minapadi di Kelompok Tani Jaya II didapatkan hasil bahwa apabila dilakukan budidaya padi saja usaha tidak layak untuk diusahakan karena didapatkan R/C ratio sebesar –0,51 dan B/C ratio sebesar 0,49. Dan budidaya ikan sangat layak untuk diusahakan karena didapatkan R/C ratio sebesar 6,60 dan B/C ratio sebesar 5,60. Sehingga dari hasil tersebut kerugian yang didapat pada budidaya padi dapat ditutupi dari hasil budidaya ikan. oleh karena itu yang diprioritaskan dalam budiaya minapadi adalah budidaya ikan koi karena memberikan hasil yang jauh lebih tinggi daripada padi. Sehingga berdasarkan hasil dari Prkatek Kerja Lapang dapat ditarik kesimpulan bahwa mahasiswa mampu melakukan kegiatan budidaya padi dengan teknik minapadi dengan baik, meningkatnya keterampilan mahasiswa dalam budidaya padi dengan teknik minapadi serta apabila dilakukan budidaya padi saja maka usaha tidak layak untuk dijalankan tetapi dapat ditutupi dengan budidaya ikan. sehingga budidaya minapadi layak untuk dijalankan.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorErdiansyah, IqbalNIDN0023018707
Uncontrolled Keywords: Teknik Budidaya Minapadi
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 169 - Ilmu Pangan
Divisions: Jurusan Produksi Pertanian > Prodi D4 Teknik Produksi Tanaman Pangan > PKL
Depositing User: Beni Agus Santoso
Date Deposited: 21 Mar 2022 11:22
Last Modified: 21 Mar 2022 11:24
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/11719

Actions (login required)

View Item View Item