Prosedur Penanganan Pemesanan Kamar Oleh Petugas Reservasi Di Ijen View Hotel & Resort Bondowoso

Nisa, Aulia Savira Choirun (2020) Prosedur Penanganan Pemesanan Kamar Oleh Petugas Reservasi Di Ijen View Hotel & Resort Bondowoso. Other. Politeknik Negeri Jember. (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
04. F31170784 RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (226kB)
[img] Text (Bab 1. Pendahuluan)
07. BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (274kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
12. DAFTAR RUJUKAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (143kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
F31170784_FULL REPORT-AULIA SAVIRA CHOIRUN NISA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (985kB)

Abstract

Prosedur Penanganan Pemesanan Kamar Oleh Petugas Reservasi Di Ijen View Hotel & Resort Bondowoso, Aulia Savira Choirun Nisa, F31170784, 2020, 35 halaman, Bahasa, Komunikasi dan Pariwisata, Politeknik Negeri Jember, Suyik Binarkaheni, S.Pd., M.Li (Dosen Pembimbing) dan Denok Marini Pudji Astuti, A.Md (Pembimbing Lapang). Politeknik Negeri Jember mengadakan program praktik kerja lapang (PKL) sebagai salah satu syarat kelulusan. Selain itu, program praktik kerja lapang bertujuan untuk melatih mahasiswa agar siap menghadapi dunia kerja. Praktik kerja lapang ini wajib diikuti seluruh mahasiswa Politeknik Negeri Jember tidak terkecuali mahasiswa Jurusan Bahasa, Komunikasi, dan Pariwisata. Penulis merupakan mahasiswa Program Studi Bahasa Inggris, Jurusan Bahasa, Komunikasi, dan Pariwisata. Sehinnga penulis melaksanakan praktik kerja lapang yang dilaksanakan sesuai ketentuan dari Politeknik Negeri Jember yaitu selama 750 jam. Penulis melaksanakan praktik kerja lapang ini di Ijen View Hotel dan Resort Bondowoso selama kurang lebih lima bulan. Selama praktik berlangsung, penulis ditempatkan di dua tempat yang berbeda yaitu Departemen Front Office dan Departemen Sales dan Marketing. Selama penulis melaksanakan praktik kerja lapang, penulis melakukan berbagai pekerjaan seperti menjadi receptionist, operator, reservation, memberi informasi, memeriksa calendar charting, menawarkan paket acara, mencatat pesanan tempat, menangani acara, membuat banquet event order (BEO), membuat surat penawaran dan konfirmasi,membuat function rate, membuat contract rate, dan pekerjaan lain. Penulis juga akan menjelaskan tentang prosedur pemesanan kamar sesuai dengan ketentuan di Ijen View Hotel dan Resort. Terdapat empat cara pemesanan kamar yaitu melalui telepon, What’s App Messanger, e-mail, dan walk in guest. Penulis juga mengalami beberapa kendala selama melaksanakan praktik kerja lapangnya. Beberapa kendalanya seperti saat berkomunikasi dengan tamu mancanegara yang tidak mengerti Bahasa Inggris, gugup, lupa mencatat pemesanan kamar, dan kesalahan teknis lainnya. Selain itu, penulis mendapatkan solusi dari pembimbing lapang yang dapat diterapkan agar tidak terjadi kendala yang sama kedepannya.

Item Type: Monograph (Other)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorBinarkaheni, SuyikNIDN0021097203
Subjects: 500 - Rumpun Ilmu Bahasa > 530 - Ilmu Bahasa Asing > 531 - Sastra (dan Bahasa) Inggris
Divisions: Jurusan Bahasa, Komunikasi dan Pariwisata > Prodi D3 Bahasa Inggris > PKL
Depositing User: Abd. Rahman
Date Deposited: 25 Jan 2022 03:49
Last Modified: 25 Jan 2022 06:37
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/9960

Actions (login required)

View Item View Item