Tommy Yudistira, Tommy Yudistira (2014) Teknik Produksi Benih Paria (Momordica Charantia L.) Hibrida Varietas Bg 1024 Dengan Variasi Jarak Tanam Di Pt. Bisi International Tbk Wilayah Bondowoso. Project Report. Politeknik Negeri Jember, Politeknik Negeri Jember.
Text (Ringkasan)
12. RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (86kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
14. BAB 1. PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (93kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
18. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (177kB) |
|
Text (Full Text)
25. LAPORAN LENGKAP.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
RINGKASAN Teknik Produksi Benih Paria (Momordica charantia L.) Hibrida Varietas BG 1024 Dengan Variasi Jarak Tanam di PT. BISI International Tbk. Wilayah Bondowoso. Tommy Yudistira. A4110738. Juni. 2014. 70 Halaman. Program Studi Teknik Produksi Benih. Produksi Pertanian. Politeknik Negeri Jember. PT. BISI International Tbk. adalah salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang perbenihan tanaman pangan dan hortikultura terbesar di Indonesia. PT. BISI International Tbk telah menghasilkan banyak varietas dari berbagai komoditi tanaman, salah satu andalannya adalah paria hibrida. Oleh sebab itu untuk mendapatkan ilmu tentang kegiatan produksi benih khususnya produksi benih paria hibrida di PT. BISI International Tbk maka diadakanlah Magang Kerja Industri. Kegiatan ini merupakan langkah awal bagi mahasiswa dalam mengembangkan ilmu dan kompetensi yang dimiliki sehingga mendapatkan keterampilan dan pengalaman untuk dapat digunakan dikemudian hari.. Hasil dari kegiatan MKI yang telah dilaksanakan di PT. Benih Citra Asia yaitu dalam memproduksi benih diawali dari Departemen Research and Development (R&D), Produksi, dan Quality Contro (QC). Departemen Research and Development (R&D) bertanggung jawab dalam pembentukan dan pengujian varietas. Departemen Produksi bertugas untuk melakukan perbanyakan benih yang akan dipasarkan (benih sebar). Departemen Quality Control (QC) berperan dalam pengawasan produksi, pengujian seed purity hingga benih siap dikemas dan dipasarkan. Selain itu terdapat Departemen lain seperti Finance and Accounting yang bertugas melaksanakan kegiatan perusahaan yang berhubungan dengan keuangan dan General Affair Personalia yang mendukung operasi perusahaan yang berhubungan dengan karyawan-karyawan perusahaan. Berdasarkan kegiatan MKI yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa dalam memproduksi benih paria hibrida kelas benih sebar dilakukan dengan cara crossing tetua jantan dan betina dengan memperhatikan kualitas mutu lapang yang akan membawa potensial hasil yang bermutu tinggi.
Item Type: | Monograph (Project Report) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Subjects: | 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 154 - Budidaya Pertanian dan Perkebunan | ||||||
Divisions: | Jurusan Produksi Pertanian > Prodi D4 Teknik Produksi Benih > PKL | ||||||
Depositing User: | Theresia | ||||||
Date Deposited: | 31 Dec 2021 05:47 | ||||||
Last Modified: | 31 Dec 2021 05:47 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/9004 |
Actions (login required)
View Item |