Strategi Kebijakan Berbasis Multi Criteria Policy dalam Pengembangan Agribisnis Buah Naga di Kabupaten Banyuwangi

Ningsih, Wahyu Widya (2021) Strategi Kebijakan Berbasis Multi Criteria Policy dalam Pengembangan Agribisnis Buah Naga di Kabupaten Banyuwangi. Masters thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstract)
07.ABSTRACT.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (37kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
15.BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (50kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
20.DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (119kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
P601192498_TESIS LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (969kB) | Request a copy

Abstract

Buah naga merupakan salah satu komoditas unggulan yang memiliki prospektif untuk dikembangkan, karena telah terbukti memberikan keuntungan yang tinggi secara komersial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keberlanjutan dan menganalisis skenario kebijakan dalam pengembangan agribisnis buah naga di Kabupaten Banyuwangi. Penelitian ini dilakukan di dua kecamatan yang ada di Kabupaten Banyuwangi yaitu Kecamatan Bangorejo dan Kecamatan Pesanggaran. Metodologi yang digunakan adalah Rap-Dragonfruit melalui metode Multi Dimensional Scaling (MDS) untuk menganalisis keberlanjutan dengan 33 atribut dari 5 dimensi (dimensi ekologi, dimensi ekonomi, dimensi sosial, dimensi teknologi, dan dimensi kelembagaan) dan Multi Criteria Policy (MULTIPOL) untuk menganalisis skenario kebijakan dalam pengembangan agribisnis buah naga dengan menggunakan skenario, kebijakan, kriteria dan tindakan. Hasil analisis menunjukkan bahwa agribisnis buah naga di Kabupaten Banyuwangi ditinjau dari keseluruhan dimensi memiliki keberlanjutan sebesar 57,50 termasuk dalam kategori cukup berkelanjutan. Hasil analisis indeks keberlanjutan untuk ke-lima dimensi masing-masing adalah 52,86 (ekologi); 45,19 (ekonomi); 57,13 (sosial); 70,24 (teknologi); 56,22 (kelembagaan). Hasil analisis skenario kebijakan dalam pengembangan keberlanjutan agribisnis buah naga di Kabupaten Banyuwangi yaitu dengan melihat jalur kebijakan dari sisi permintaan petani yaitu 1) fasilitas pemasaran dari pemerintah; 2) perjanjian kerjasama antara pemerintah daerah, PLN dan kelompok tani; dan 3) diversifikasi industri olahan buah naga. Sisi penawaran dari pemerintah yaitu 1) peningkatan kompetensi petani; 2) perjanjian kerjasama antara pemerintah daerah, PLN dan kelompok tani; 3) fasilitas pemasaran dari pemerintah.

Item Type: Thesis (Masters)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorIskandar, RidwanNIDN0018095903
Uncontrolled Keywords: Dragon Fruit, Multi Dimensional Scaling, Multi Criteria Policy
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 152 - Hortikultura
Divisions: Program Pascasarjana > Prodi S2 Agribisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Wahyu Widya Ningsih
Date Deposited: 09 Dec 2021 02:39
Last Modified: 09 Dec 2021 02:40
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/8268

Actions (login required)

View Item View Item