Evaluasi Rekam Medis Elektronik (Rme) Pada Bagian Coding Rawat Inap Rsud K.R.M.T Wongsonegoro Kota Semarang Laporan Praktek Kerja Lapang

Indrawati, Septina Dwi (2020) Evaluasi Rekam Medis Elektronik (Rme) Pada Bagian Coding Rawat Inap Rsud K.R.M.T Wongsonegoro Kota Semarang Laporan Praktek Kerja Lapang. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (8MB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (8MB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (8MB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
G41161607_LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Evaluasi Rekam Medis Elektronik (RME) pada Bagian Coding Rawat Inap RSUD K.R.M.T Wongsonegoro Kota Semarang, Septina Dwi Indrawati, NIM G41161607, Tahun 2020, Rekam Medik, , Politeknik Negeri Jember, Indah Muflihatin, S.Si.T, M.Kes (Pembimbing I), Syaifudin, A.Md, S.KM (Pembimbing II). Rumah Sakit wajib melakukan pencatatan dan pelaporan tentang semua kegiatan penyelenggaraan Rumah Sakit dalam bentuk Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (Depkes RI, 2009). Rumah Sakit Umum Daerah K.R.M.T Wongsonegoro Kota Semarang menjadi salah satu rumah sakit tipe B di Kota Semarang yang telah menerapkan rekam medis elektronik secara bertahap Penerapan rekam medis elektronik dinilai sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan meningkatkan kepuasan pasien meningkatkan akurasi pendokumentasian mengurangi clinical error dan mempercepat akses data pasien. (Billy Maria dalam Andriani dkk 2017). Salah satu unit pelayanan yang membutuhkan kecepatan, ketepatan dan keakuratan akses data pasien yaitu bagian coding rawat inap yang ditangani petugas penanggung jawab rekam medis dan coding (PJRM). Dalam penerapannya masih ditemukan kendala yang membuat petugas kurang puas terhadap RME. Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi penerapan RME menggunakan metode PIECES (performance, information, economic, control, efficiency, service). Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan melakukan metode observasi dan wawancara kepada 3 petugas PJRM. Hasil evaluasi RME yang dilakukan dengan menggunakan metode PIECES pada aspek Performance/Kinerja, RME sudah menghasilkan kinerja yang baik. Berdasarkan aspek Information/Informasi, RME dapat memberikan kualitas informasi yang akurat, sesuai dengan kebutuhan pengguna, dan mudah dipahami. Berdasarkan aspek Economy/Ekonomi RME telah memiliki nilai guna sebab terintegrasi satu rumah sakit dan mempunyai sumberdaya yang mumpuni. Berdasarkan aspek Control/Kontrol, RME memiliki integritas dan vii keamanan yang baik karena dilengkapi username dan password, memiliki hak akses yang berbeda. Berdasarkan aspek Efficiency/Efisiensi data pada RME dapat dengan mudah dipelajari, dioperasikan, dan diolah. Berdasarkan aspek Service/Pelayanan: pengguna RME merasa dengan adanya RME memberikan kemudahan bagi pengguna RME. Kesimpulannya bahwa RME pada bagian coding rawat inap sudah cukup baik dari segi Performance, Information, Economy, Control, Efficiency dan Control. Saran yang dapat diberikan yaitu melakukan perbaikan dan pengembangan pada RME agar terhindar dari error, pembuatan regulasi atau peraturan terkait langkah ketika terjadi error, serta melakukan sosialisasi atau pelatihan kepada pengguna RME

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorMuflihatin, IndahNIDN0728038301
Uncontrolled Keywords: Evaluasi Rekam Medis Elektronik (Rme) Pada Bagian Coding Rawat Inap
Subjects: 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 351 - Kesehatan Masyarakat
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > PKL
Depositing User: Septina Dwi Indrawati
Date Deposited: 26 Jul 2021 05:58
Last Modified: 26 Jul 2021 05:59
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/5549

Actions (login required)

View Item View Item