Manajemen Pemerahan Pada Kambing Perah Di Peternakan UD. Karya Etawa Farm Banyuwangi

Dwilaksono, Sigit (2025) Manajemen Pemerahan Pada Kambing Perah Di Peternakan UD. Karya Etawa Farm Banyuwangi. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (RINGKASAN)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (151kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (200kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (155kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kegiatan magang ini dilaksanakan di UD Karya Etawa Farm Banyuwangi dengan fokus pada manajemen pemerahan kambing perah, meliputi aspek perkandangan, pemberian pakan, kesehatan ternak, pencatatan produksi, serta penanganan dan pengolahan susu. Pemerahan dilakukan dua kali sehari dengan penerapan standar operasional prosedur yang mencakup tahap pra-pemerahan, pemerahan, dan pasca pemerahan secara higienis. Hasil analisis data produksi susu selama periode Agustus hingga Oktober menunjukkan adanya variasi produksi harian antarbulan, dengan produksi tertinggi pada bulan Agustus, penurunan pada bulan September, dan kondisi relatif stabil pada bulan Oktober. Pemerahan pagi secara konsisten memberikan kontribusi produksi yang lebih besar dibandingkan pemerahan sore. Secara umum, manajemen pemerahan dan pemeliharaan di UD Karya Etawa Farm mampu mempertahankan produksi susu dalam kisaran yang stabil meskipun terdapat fluktuasi yang dipengaruhi oleh fase laktasi, manajemen pakan, kesehatan ternak, dan kondisi lingkungan. Temuan ini menunjukkan bahwa penerapan manajemen pemerahan yang baik berperan penting dalam menjaga kualitas dan kuantitas produksi susu kambing perah.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorNurfitriani, Rizki AmaliaNIDN0013129501
Uncontrolled Keywords: Manajemen Pemerahan susu, Kambing Perah
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak > PKL
Depositing User: Sigit Dwilaksono
Date Deposited: 29 Dec 2025 03:23
Last Modified: 12 Jan 2026 01:15
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/48677

Actions (login required)

View Item View Item