Pengaruh Konsentrasi Dan Interval Pemberian Pupuk Organik Cair Terhadap Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq.) Di Pre–Nursery

Ahmad, Choirul (2025) Pengaruh Konsentrasi Dan Interval Pemberian Pupuk Organik Cair Terhadap Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq.) Di Pre–Nursery. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
Text (Abstract).pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (198kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
text (Bab 1 Pendahuluan).pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (178kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Text (Daftar Pustaka).pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (176kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Jurnal_Choirul ahmad.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (544kB) | Request a copy

Abstract

Produktivitas tanaman kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.) sangat berpengaruh oleh kualitas bibit, untuk mendapatkan bibit yang baik dapat ditingkatkan dengan pemupukan yang tepat jenis, waktu, dosis, dan cara. Penggunaan pupuk anorganik berlebihan dapat merusak tanah, sehingga perlu diimbangi dengan pupuk organik cair (POC). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi dan interval pemberian POC terhadap pertumbuhan bibit kelapa sawit di tahap pre-nursery. Penelitian dilaksanakan pada bulan September - Desember 2024 di Lahan Penelitian Politeknik Negeri Jember. Rancangan percobaan pada penelitian ini menggunakan RAL (Rancangan Acak Lengkap) Faktorial menggunakan 2 faktor, faktor pertama konsentrasi POC NASA yaitu, (N0) Kontrol, (N1) 4 ml/0,5 liter, (N2) 6 ml/0,5 liter, (N3) 8 ml/0,5 liter dan faktor kedua interval pemberian (P1) Pemberian satu Minggu sekali, dan (P2) Pemberian dua Minggu sekali. Parameter pengamatan pada penelitian meliputi presentase benih tumbuh, tinggi bibit, diameter bibit, jumlah daun, berat segar bibit dan berat kering bibit. Hasil penelitian perlakuan konsentasi POC NASA 4 ml/0,5 liter, (N1) berpengaruh nyata terhadap parameter tinggi bibit, umur 12 MST, dan berpengaruh sangat nyata terhadap perameter diameter batang bibit, dan jumlah daun umur 12 MST. Perlakuan interval pemberian, menunjukkan hasil pemberian dua minggu sekali (P2) menunjukan berbeda nyata dengan nilai rata-rata 5,4 pada umur bibit 12 MST. Interaksi antara konsentrasi POC NASA dan Interval Pemberian menunjukan hasil berbeda nyata pada parameter tinggi bibit dan diameter batang bibit umur 8 MST dan 12 MST, interaksi 4 ml/0,5 liter + Pemberian 2 Minggu sekali (N1P2) menujukan hasil rerata tertinggi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorFatimah, TitienNIDN0001106103
Uncontrolled Keywords: Kelapa Sawit, Konsentasi POC NASA dan Interval Pemberian
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 154 - Budidaya Pertanian dan Perkebunan
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 155 - Perkebunan
Divisions: Jurusan Produksi Pertanian > Prodi D4 Budidaya Tanaman Perkebunan > Tugas Akhir
Depositing User: Choirul Ahmad
Date Deposited: 08 Jul 2025 03:25
Last Modified: 08 Jul 2025 03:26
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/43134

Actions (login required)

View Item View Item