Upaya Perbaikan Ketidaklengkapan Pengisian Rekam Medis Rawat Inap Dengan Pendekatan Plan, Do, Check, Action (PDCA) Di RSU Kaliwates Jember

Rika, Puji Lestari (2024) Upaya Perbaikan Ketidaklengkapan Pengisian Rekam Medis Rawat Inap Dengan Pendekatan Plan, Do, Check, Action (PDCA) Di RSU Kaliwates Jember. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstract)
Abstract.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (8kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (164kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (9MB) | Request a copy
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (246kB)

Abstract

Ketidaklengkapan pengisian rekam medis rawat inap memengaruhi mutu pelayanan rekam medis dengan jumlah persentase ketidaklengkapan pengisian rekam medis rawat inap yaitu sebesar 48% di RSU Kaliwates Jember. Tujuan dari penelitian ini adalah menyusun upaya perbaikan ketidaklengkapan pengisian rekam medis rawat inap dengan pendekatan Plan, Do, Check, Action (PDCA). Jenis penelitian ini adalah Action Research. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dokumentasi, dan diskusi dengan enam subjek penelitian yaitu 2 perawat, 2 dokter, 1 kepala rekam medis, dan 1 petugas assembling. Peneliti menentukan prioritas masalah menggunakan teknik skoring terkait penyebab ketidaklengkapan pengisian rekam medis rawat inap. Hasil penelitian ini menjelaskan dari tahapan Plan teridentifikasi 5 masalah yaitu petugas memiliki pengetahuan yang kurang, belum pernah dilakukan pelatihan pengisian rekam medis, tidak adanya SOP pengisian rekam medis rawat inap, tidak adanya penghargaan terhadap prestasi kerja, serta tidak adanya sanksi terhadap kinerja petugas yang kurang baik dan yang menjadi prioritas permasalahan tertinggi adalah tidak adanya SOP pengisian rekam medis rawat inap. Tahapan Do, telah tersusun dan terimplementasikan SOP pengisian rekam medis rawat inap selama 3 bulan yaitu pada bulan April-Juni 2024. Tahapan Check, setelah 2322 formulir rekam medis rawat inap di telaah didapatkan bahwa implementasi SOP pengisian rekam medis rawat inap berhasil menurunkan persentase ketidaklengkapan pengisian rekam medis rawat inap yaitu sebesar 58% menjadi 26%. Tahapan action, kepala rekam medis RSU Kaliwates Jember akan melakukan sosialisasi SOP terkait pengisian rekam medis rawat inap lebih rutin serta melakukan penempelan SOP pengisian rekam medis rawat inap pada masing-masing ruang kerja petugas rekam medis dan petugas rawat inap.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorRahagiyanto, AnggaNIDN0310059201
Uncontrolled Keywords: PDCA, Ketidaklengkapan Rekam Medis, Rawat Inap
Subjects: 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > 353 - Kebijakan Kesehatan (dan Analis Kesehatan)
340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > Sistem Informasi Kesehatan
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > Tugas Akhir
Depositing User: Rika Puji Lestari
Date Deposited: 17 Sep 2024 02:33
Last Modified: 17 Sep 2024 02:33
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/37189

Actions (login required)

View Item View Item