Performa Produksi Ayam Broiler Di PT. Semesta Mitra Sejahtera Kabupaten Banyuwangi

Syaifi, Muhammad (2021) Performa Produksi Ayam Broiler Di PT. Semesta Mitra Sejahtera Kabupaten Banyuwangi. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
04. RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (21kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
09. BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (13kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
14. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (125kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
C41171833_LAPORAN LENGKAP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Praktek Kerja Lapang (PKL) di PT. Semesta Mitra Sejahtera Kabupaten Banyuwangi (PT. SMS) bertujuan untuk menambah wawasan dan pengalaman melalui praktek kerja dilapangan secara langsung dan mempelajari serta memahami sistem perkandangan dan pemeliharaan ayam broiler di PT. SMS Kabupaten Banyuwangi. PKL di PT. SMS dilaksanakan dari tanggal 06 November 2020 sampai 20 Desember 2020. PT. SMS berlokasi di Dusun Jatirejo, Desa Glagah Agung, Kecamatan Purwoharjo, Kabupaten Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur. PT. SMS bermitra dengan salah satu peternak yang memiliki 4 kandang tipe terbuka (open house) dengan kapasitas perkandang 5500 ekor/kandang. Performa produksi ayam broiler yang diukur di PT. SMS Kabupaten Banyuwangi adalah rata-rata umur panen, rata-rata bobot panen, mortalitas, konsumsi pakan, FCR, dan IP. Rata-rata umur panen 36 hari, maju mundurnya umur panen bergantung pada permintaan pasar dan kondisi bobot badan ayam. Rata-rata bobot panen adalah 2,18 kg/ekor, hal ini dapat dipengaruhi oleh faktor genetik, jenis kelamin, konsumsi pakan dan nutrisi, dan faktor pemeliharaan. Mortalitas pada hasil pemeliharaan mencapai nilai 5,1 %, tinggi rendahnya mortalitas dipengaruhi oleh penyakit, bobot badan, jenis ayam, iklim, kebersihan lingkungan, sanitasi kandang dan peralatan. Konsumsi pakan rata-rata adalah 3,15 kg/ekor dengan hasil bobot badan rata-rata 2,18 kg/ekor, konsumsi pakan dapat dipengaruhi oleh suhu dalam kandang dan palatabilitas (derajat kesukaan ternak pada pakan). FCR rata-rata yang dihasilkan adalah 1,5, tinggi rendahnya FCR disebabkan oleh adanya selisih yang semakin besar atau kecil pada perbandingan antara konsumsi pakan dengan pertambahan bobot badan yang dicapai. Indeks Performa rata-rata yang dihasilkan adalah 385 (sangat baik), tinggi rendahnya IP 6 dapat dipengaruhi oleh kepadatan populasi, manajemen pemeliharaan dan kontrol suhu yang baik. Dari hasil pembahasan mengenai performa produksi broiler dikandang open house dapat disimpulkan bahwa rata-rata umur panen 36 hari dengan bobot panen rata-rata 2,18 kg/ekor, mortalias 5,1 %, dan FCR 1,5. Konsumsi pakan pada setiap kandang memiliki perbedaan, kandang 1 yaitu 3,05 kg/ekor, kandang 2 yaitu 3,11 kg/ekor, kandang 3 yaitu 3,16 kg/ekor dan kandang 4 yaitu 3,29 kg/ekor.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorHertamawati, Rosa TriNIDN0025066807
Uncontrolled Keywords: Performa, Produksi, Broiler
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 217 - Budidaya Ternak
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D4 Manajemen Bisnis Unggas > PKL
Depositing User: Muhammad Syaifi
Date Deposited: 25 Mar 2021 08:21
Last Modified: 04 Sep 2023 02:49
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/3552

Actions (login required)

View Item View Item