Ridhoni, Fatchur (2024) Rancang Bangun Mesin Pencuci Telur Bebek Asin Otomatis Menggunakan Software Solidworks. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.
Text (Abstract)
Abstract.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (137kB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (43kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (141kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version Restricted to Registered users only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Bebek merupakan salah satu komoditas unggas yang banyak diminati oleh para peternak, sebagai penghasil telur dan daging. Para peternak bebek pada umumnya melakukan bisnis di sektor pengasinan telur. Masalah utama pada pengasinan telur bebek adalah membersihkan telur mentah yang dilakukan manual dan satu persatu. Pembersihan telur mentah dilakukan dua kali, yang pertama sebelum telur diasinkan dan setelah telur diasinkan. Berdasarkan permasalahan tersebut penelitian ini ditujukan untuk merancang mesin pencuci telur bebek otomatis yang merupakan sebuah alat yang dirancang untuk lebih efisien, praktis dan ekonomis sehingga dalam proses membersihkan telur tersebut dapat lebih muda dan cepat. Untuk proses pencucian telur agar mendapatkan hasil yang bersih dan berkualitas. Dalam proses pencucian telur bebek menggunakan sikat yang sudah dimodifikasi dengan as stainless berdiameter 10mm dengan Panjang as stainless 90cm dan Panjang sikat 80cm. Dibutuhkan water pump sebagai pompa untuk mengalirkan air dan mengarahkannya ke saluran keluar yaitu ke tempat wadah telur pada saat proses pencucian telur. pergerakan kecepatan putar sikat dioperasikan oleh motor AC 1 fase 220 volt yang sudah terhubung dengan pulley dan v-belt. Tahapan untuk memperoleh data dalam penelitian ini, mesin pencuci telur bebek otomatis ini menggunakan instrumen angket validasi kepada para ahli dengan melalui interview (wawancara), kuesioner (angket), observasi (pengamatan), dan gabungan ketiganya untuk memperoleh nilai kelayakan pada alat yang dikembangkan. Hasil analisis uji kelayakan melalui kuesioner validasi ahli desain didapatkan total persentase sebesar 90,6%. Berdasarkan kriteria persentase angket validasi dikatakan berhasil jika total persentase sebesar ≥ 61% yang menunjukkan kriteria “cukup baik”.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Telur, Sikat, motor, water pump, pulley | ||||||
Subjects: | 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 464 - Teknik Mekatronika | ||||||
Divisions: | Jurusan Teknik > Prodi D4 Teknologi Rekayasa Mekatronika > Tugas Akhir | ||||||
Depositing User: | Fatchur Ridhoni | ||||||
Date Deposited: | 29 Jul 2024 03:55 | ||||||
Last Modified: | 29 Jul 2024 03:56 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/35294 |
Actions (login required)
View Item |