Manajemen Usaha Teh Celup Dengan Bahan Baku Bunga Mawar (Rosa hybrida) Di UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Lebo Sidoarjo

Farah, Annisa (2024) Manajemen Usaha Teh Celup Dengan Bahan Baku Bunga Mawar (Rosa hybrida) Di UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Lebo Sidoarjo. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (199kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (269kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
D31210516_Laporan lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (188kB)

Abstract

UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (UPT PATPH) merupakan UPT yang melaksanakan tugas teknis dinas dalam bidang pelaksanaan kaji terap teknologi serta pengembangan agribisnis tanaman pangan dan hortikultura, tugas ketatausahaan serta pelayanan masyarakat. UPT PATPH terletak di Desa Lebo, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo. Instansi ini dinaungi oleh Dinas Pertanian yang memiliki tujuan untuk mengembangkan komoditas tanaman pangan dan hortikultura yang mempunyai nilai ekonomis tinggi sehingga usaha agribisnis hortikultura dapat menjadi sumber penghasilan masyarakat dan para petani baik skala kecil, maupun skala besar. Pengembangan yang dilakukan mulai dari on farm ke off farm, hingga pada pengembangan inovasi produk. Bahan baku yang digunakan untuk mengolah dan menginovasi suatu produk tersebut didapatkan dari pertanian dan perkebunan milik UPT PATPH sendiri. Sebagai contoh produknya adalah berbagai olahan teh celup seperti Teh Celup Bunga Mawar. Teh Celup Bunga Mawar merupakan produk teh celup yang berbahan dasar bunga mawar. Bunga mawar dipilih sebagai bahan baku dari teh celup ini karena memiliki aroma yang wangi dan akan memberikan efek relaksasi yang baik untuk tubuh serta merupakan sumber antioksidan yang baik. Bunga mawar memiliki banyak manfaat, utamanya untuk wanita. Bunga mawar dapat menghambat penuaan dini, menurunkan berat badan, melancarkan haid, menyehatkan mata, dan banyak juga manfaat lainnya. Produk ini menjadi produk teh yang sangat tepat dalam pengembangan produk teh herbal mengingat banyaknya bunga mawar di Indonesia yang belum dimanfaatkan secara optimal. Bunga mawar sangat mudah didapat karena bunga mawar dapat tumbuh di daerah dataran rendah sampai dataran tinggi, sehingga dengan sumber bahan yang melimpah sangat memungkinkan bunga mawar di masyarakat untuk dijadikan teh herbal. Bunga mawar biasanya hanya menjadi bunga hias dan bunga tabur. Bunga mawar memiliki kelemahan mudah layu dan rusak jika tidak segera dilakukan penanganan lebih lanjut. Dengan adanya produk Teh Celup Bunga Mawar ini dapat memperoleh keuntungan yang tinggi dan dapat memperluas lapangan pekerjaan khususnya masyarakat di sekitar Desa Lebo. Dalam Usaha Teh Celup Dengan Bahan Baku Bunga Mawar proses produksi dilakukan selama 1 jam dengan 1 tenaga kerja. Proses produksi terdiri dari beberapa tahapan yang meliputi persiapan alat dan bahan, penghalusan bunga mawar kering, penimbangan, dan pengemasan. Berdasarkan perhitungan analisis data didapat hasil yaitu: BEP (produksi) sebanyak 3,83 kemasan dengan jumlah total produksi sebanyak 10 kemasan, BEP (harga) sebesar Rp 9.577,27,- per kemasan dengan penetapan harga sebesar Rp 25.000,- per kemasan, R/C Ratio dengan nilai 2,61 dan nilai dari ROI sebesar 29% dari perhitungan tersebut Usaha Teh Celup Dengan Bahan Baku Bunga Mawar menguntungkan dan layak untuk diusahakan.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorWidyatami, Linda EkadewiNIDN0008038404
Uncontrolled Keywords: Manajemen Usaha Teh Celup Dengan Bahan Baku Bunga Mawar (Rosa hybrida) Di UPT Pengembangan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura Lebo Sidoarjo
Subjects: 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 571 - Manajemen
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > PKL
Depositing User: Annisa Farah
Date Deposited: 12 Jul 2024 01:47
Last Modified: 12 Jul 2024 01:47
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/34004

Actions (login required)

View Item View Item