Manajemen Biosekuriti Sapi Potong di Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar, Grati-Pasuruan

Lutfianti, Dewi (2023) Manajemen Biosekuriti Sapi Potong di Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar, Grati-Pasuruan. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (7kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version

Download (13kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (65kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kegiatan magang ini dilaksanakan di Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar pada 1 Agustus hingga 30 November 2023. Tujuan dari Magang yakni menambah pengetahuan dan keterampilan serta pengalaman kerja mengenai kegiatan di instansi peternakan. Selain itu, mahasiswa juga dapat membandingkan teori yang didapat selama kuliah dengan teori yang ada diterapkan di lapang. Lokasi Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar merupakan instansi yang berfokus pada pembibitan sapi potong. Sapi potong merupakan salah satu ternak ruminansia yang mempunyai kontribusi terbesar sebagai penghasil daging, serta untuk pemenuhan kebutuhan pangan khususnya protein hewani. Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar memiliki galur sendiri,yakni POGASI (Peranakan Ongole Grati Hasil Seleksi). Adapun karakteristik yang dimiliki sapi POGASI yaitu berwarna putih keabu-abuan, bulu sekitar mata berwarna hitam, badan besar, gelambir longgar dan bergantung, punuk besar, leher dan tanduk yng pendek. Keunggulan sapi POGASI adalah bobot lahir mencapai 31,1 sampai 4,4 kg serta bobot sapih yang mencapai 23-28%. Untuk mendapatkan bibit sapi yang unggul, terdapat beberapa faktor yang dapat mempengaruhinya, salah satu faktor tersebut yaitu, dengan melakukan penerapan biosekuriti yang baik. Pelaksanaan biosekuriti yang dilakukan di Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar secara umum sudah memenuhi standar Peraturan Kementrian Pertanian. Hanya saja terdapat kurangnya kesadaran pihak karyawan atau staff yang tidak menerapkan biosekuriti yang ada. Maka dari itu, kesadaran mengenai penerapan biosekuriti hrus lebih ditingkatkan dengan memberikan penyuluhan. Kemudian, penerapan sanitasi haarus dilakukan secara rutin guna meminimalisir penyebaran penyakit.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorKustiawan, ErfanNIDN009097601
Uncontrolled Keywords: Biosekuriti, POGASI, Loka Pengujian Standar Instrumen Ruminansia Besar
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak > PKL
Depositing User: Dewi Lutfianti
Date Deposited: 14 Jun 2024 03:48
Last Modified: 14 Jun 2024 03:48
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/32833

Actions (login required)

View Item View Item