Penerapan Good Manufacturing Practice (Gmp) Susu Pasteurisasi Jab Milk Di Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung (Kan Jabung) Kabupaten Malang

Dewi, Meyra Kharisma (2024) Penerapan Good Manufacturing Practice (Gmp) Susu Pasteurisasi Jab Milk Di Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung (Kan Jabung) Kabupaten Malang. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (RINGKASAN)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (124kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (22kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (119kB)
[img] Text (LAPORAN LENGKAP)
MEYRA KHARISMA DEWI_D41200269_LAPORAN MAGANG.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Magang merupakan sarana yang digunakan mahasiswa untuk meningkatkan pengetahuan antara hubungan teori dengan penerapan dunia kerja, meningkatkan wawasan terhadap pengembangan diri, dan melatih keterampilan. Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung, merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di agribisnis yaitu di bidang peternakan salah satunya yaitu pengolahan susu segar menjadi susu olahan. Sehingga, mahasiswa diharapkan mampu menjelaskan pengolahan susu pasteurisasi dan mampu mengidentifikasi permasalahan dan memberikan solusi dalam pengolahan susu pasteurisasi. Proses Produksi susu pasteurisasi yang dilakukan oleh Koperasi Produsen Agro Niaga Jabung menggunakan metode High Temperature Short Time (HTST). Pada proses pengolahan susu pasteurisasi terdapat beberapa tahap untuk menghasilkan susu pasteurisasi yang berkualitas. Tahap proses susu pasteurisasi dimulai dari pengambilan bahan baku yaitu susu segar, dilanjutkan dengan proses mixing yang nantinya akan dicampur kembali dengan susu segar menggunakan mesin blending. Setelah melakukan proses blending akan melalui proses pasteurisasi dengan suhu yang digunakan sebesar 80˚C selama 30 detik, setelah di pasteurisasi susu akan di homogenkan untuk memecah globula lemak menjadi pasrtikel yang lebih kecil. Susu yang telah melewati proses tersebut akan melakukan pendinginan dengan suhu 15˚C, susu telah melakukan semua tahapan sehingga susu pasteurisasi siap untuk lanjut ke tahap pengemasan dengan berbagai varian ukuran cup dan botol.GMP merupakan suatu cara untuk berproduksi yang baik dan benar untuk mencapai produk yang berkualitas. Tujuan dari mengamati GMP pada unit susu olahan KAN Jabung adalah memberikan perbaikan terhadap penyimpangan yang mungkin terjadi. Penerapan Good Manufacturing Practice (GMP) di KAN Jabung unit susu olahan sebagian besar sudah memenuhi persyaratan, namun terdapat beberapa aspek seperti sarana prasarana, fasilitas sanitasi, dan karyawan yang masih berpotensi terjadi kontaminasi pada produk yang dihasilkan. Seperti pemakaian masker, sarung tangan dan penutup kepala yang kurang sesuai sebelum masuk ke ruang produksi. Sehingga solusi yang dapat dilakukan adalah dengan pemberian evaluasi secara berkala kepada karyawan, melakukan pengawasan terhadap kegiatan proses, melakukan perawatan mesin secara berkala, dan mengidentifikasi kebutuhan produksi. (Jurusan Manajemen Agribisnis, Program Studi D-IV Manajemen Agroindustri, Politeknik Negeri Jember)

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorGemaputri, Ariesia AyuningNIDN0010048206
Uncontrolled Keywords: Penerapan Good Manufacturing Practice (Gmp) Susu Pasteurisasi Jab Milk
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 180 - Ilmu Sosiologi Pertanian > 185 - Agribisnis
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D4 Manajemen Agroindustri > PKL
Depositing User: Meyra Kharisma Dewi
Date Deposited: 12 Jun 2024 01:33
Last Modified: 12 Jun 2024 01:36
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/32762

Actions (login required)

View Item View Item