Analisis Pengelolaan Keuangan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (Studi Kasus Pada Dewan Pengurus Cabang Situbondo)

Maimuna, Maimuna (2024) Analisis Pengelolaan Keuangan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (Studi Kasus Pada Dewan Pengurus Cabang Situbondo). Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstract)
Abstract Skripsi.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (45kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab.1 Skripsi.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (86kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka Skripsi.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (163kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Skripsi Lengkap.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pengelolaan keuangan Partai Politik pada Dewan Pengurus Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Situbondo. Metode penelitian menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data yang digunakan yaitu berupa data primer melalui wawancara dan data sekunder berupa dokumentasi sebagai pendukung. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan pengelolaan keuangan Dewan Pengurus Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Situbondo sesuai dengan lingkup pengelolaan keuangan sektor publik yaitu kebijakan, formulasi anggaran, persetujuan anggaran, realisasi anggaran, akuntansi dan audit. Kebijakan pengelolaan keuangan menggunakan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga Partai, Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2018 dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 36 Tahun 2018. Pelaksanaan pengelolaan keuangan sudah sesuai dengan peraturan yang ada. Tetapi pelaksanaan akuntansinya belum memuat sejumlah laporan yang telah diatur dalam peraturan tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorHartanto, SugengNIDN0009029202
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Keuangan, Partai Politik
Subjects: 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 560 - Ilmu Ekonomi > 562 - Akuntansi
550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 571 - Manajemen
580 - Rumpun Ilmu Sosial, Politik dan Humaniora > 590 - Ilmu Politik > 605 - Kebijakan Publik
Divisions: Jurusan Bisnis > Prodi D4 Akuntansi Sektor Publik > Tugas Akhir
Depositing User: Maimuna Maimuna
Date Deposited: 27 Mar 2024 01:32
Last Modified: 27 Mar 2024 01:33
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/31136

Actions (login required)

View Item View Item