Proses Sortasi Dan Pengepresan Karet RSS (Ribbed Smoked Sheet) Pada PDP Kahyangan Kebun Sumberwadung Kabupaten Jember

Septiani, Nindia (2021) Proses Sortasi Dan Pengepresan Karet RSS (Ribbed Smoked Sheet) Pada PDP Kahyangan Kebun Sumberwadung Kabupaten Jember. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (88kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (92kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (82kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
D41170623-LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Praktik Kerja Lapang (PKL) merupakan kegiatan akademik yang wajib dilaksanakan oleh setiap mahasiswa/ mahasiswi Program Studi Manajemen Agroindustri pada saat semester VII. Praktik Kerja Lapang (PKL) adalah kegiatan mahasiswa untuk belajar bekerja praktis pada perusahaan/ instansi/ unit bisnis sesuai dengan konsentrasi bidang ilmu. Kegiatan Praktik Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan untuk memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa dengan cara mengikuti seluruh aktivitas kegiatan pada perusahaan atau industri atau instansi dan atau unit bisnis strategis lainnya yang layak dan representatif dijadikan tempat Praktik Kerja Lapang (PKL) dan menjembatani mahasiswa dalam menekuni keterampilan dalam dunia kerja maupun berwirausaha. Kegiatan Praktik Kerja Lapang (PKL) ini dilaksanakan di PDP Kahyangan Kebun Sumberwadug, pada proses produksi RSS (Ribbed Smoked Sheet). Perusahaan Daerah Perkebunan Kahyangan memiliki beberapa kebun cabang salah satunya Kebun Sumberwadung yang merupakan salah satu perusahaan produksi karet di Indonesia. Produk yang dihasilkan harus memiliki kualitas tinggi, memenuhi kepuasan konsumen dan pada proses pengolahanya dilaksanakan sesuai persyaratan atau peraturan yang berlaku. Proses sortasi karet RSS (Ribbed Smoked Sheet) yang dilakukan PDP Kahyangan Kebun Sumberwadung adalah sebuah upaya untuk menjaga kualitas mutu karet RSS (Ribbed Smoked Sheet) agar karet yang diproduksi menjadi RSS bisa dikelompokkan sesuai dengan mutu yang telah ditentukan oleh perusahaan, proses sortasi karet dimulai dari kegiatan pengambilan lori yang berisi karet sheet dari pengasapan, penurunan karet sheet dari lori, pembagian karet kepada pekerja untuk di sortasi, kemudian melakukan proses sortasi yaitu dengan cara melihat mutu karet sheet yang telah dihasilkan dari kondisi fisik karet sheet. Mutu karet viii yang dihasilkan oleh PDP kahyangan Jember Kebun Sumberwadung ada empat jenis mutu yaitu RSS I, RSS II, RSS III dan mutu yang terakhir adalah mutu Cutting atau Guntingan setelah melakukan proses sortasi karet sheet dikelompokkan sesuai dengan mutu dan proses yang terakhir adalah pencetakan atau pelipatan karet sheet kedalam metal box sesuai dengan standart perusahaan. Pada proses pengepresan karet RSS (Ribbed Smoked Sheet) pada PDP Kahyangan Kebun Sumberwadung merupakan kegiatan yang harus dilakukan untuk menjaga kualitas mutu karet sesuai dengan ukuran yang telah ditetapkan oleh PDP Kahyangan Kebun Sumberwadung dalam pelaksanaan pengepresan harus dilakukan dengan baik agar ukuran karet saat dilakukan pengemasan memiliki ukuran yang sama.Proses pengepresan pada perusahaan PDP Kahyangan kebun Sumberwadung dimulai dari kegiatan penimbangan karet sheet dengan menggunakan timbangan duduk ketentuan berat karet RSS yaitu seberat 113 kg, setelah karet sheet ditimbang lalu diletakkan pada papan press dengan menggunakan troli,karet sheet yang telah berada pada papan pres diberi talek agar mencegah terjadinya pelekatan antara karet sheet dan papan press, lalu proses pengepresan disa dilakukan alat pengepresan pada perusahaan ada dua macam yaitu mesin hidrolispress semimanual dan hidrolispress secara manual proses pengepresan ini memiliki daya tekan sebesar ± 45bar 650psi sampai 50bar 650psi dan proses yang terakhir adalah pemasangan catem atau begel pada papan press kemudian didiamkan ± 20jam

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorYA, Ratih PuspitoriniNIDN0005077601
Subjects: 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 576 - Manajemen Industri
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D4 Manajemen Agroindustri > PKL
Depositing User: Nindia Septiani
Date Deposited: 08 Mar 2021 02:29
Last Modified: 08 Mar 2021 06:43
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/3014

Actions (login required)

View Item View Item