Analisis Kinerja Hospital Information System Terhadap Pengguna di Bagian Rekam Medik RSCM Kencana RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo Menggunakan Metode PIECES

Irmawati, Nur Ainiyah (2023) Analisis Kinerja Hospital Information System Terhadap Pengguna di Bagian Rekam Medik RSCM Kencana RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo Menggunakan Metode PIECES. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
1. G41192211 Nur Ainiyah Irmawati - Abstract.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (43kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
2. G41192211 Nur Ainiyah Irmawati - Bab I.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (156kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
3. G41192211 Nur Ainiyah Irmawati - Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text (Daftar Pustaka)
4. G41192211 Nur Ainiyah Irmawati - Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (175kB)

Abstract

Rumah sakit merupakan institusi pelayanan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat (Kemenkes RI., 2018). Rekam medis harus dibuat secara tertulis lengkap dan jelas atau secara elektronik, hal tersebut sesuai dengan PERMENKES RI No. 24 Tahun 2022 Tentang Rekam Medis menjelaskan mengenai kewajiban EMR (Electronic Medical Record) yang disebutkan pada pasal 3 ayat (1) yang menjelaskan bahwa setiap fasilitas pelayanan kesehatan wajib menyelenggarakan Rekam Medis Elektronik (RME) (Kemenkes R.I., 2022). RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo merupakan salah satu rumah sakit yang sudah menerapkan EMR (Electronic Medical Record) dengan memanfaatkan aplikasi HIS dalam melakukan pelayanan pada pasien. HIS di RSUP Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo diberlakukan per bulan Juli 2019 yang disebarkan pada seluruh unit pelayanan seperti Instalasi Pelayanan Rawat Jalan Terpadu (IPRJT) Gedung Pusat, Instalasi Pelayanan Rawat Inap Terpadu Gedung A, Instalasi Gawat Darurat, RSCM Kirana, Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana, RSCM Kiara (Pusat Kesehatan Ibu dan Anak), dan PJT (Pelayanan Jantung Terpadu). Akan tetapi untuk penyebaran HIS tidak dilakukan secara serentak, instalasi pertama yang menjadi pelopor menggunakan aplikasi HIS adalah Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana. Sebelum diberlakukan kewajiban menggunakan HIS pada RSCM Kencana menggunakan sistem informasi yang bernama Avisena untuk melakukan pelayanan rekam medik yang dinaungi langsung oleh RSCM Kencana sendiri. Meskipun penggunaan HIS di RSCM Kencana diberlakukan paling awal akan tetapi masih terdapat permasalahan yang dikeluhkan oleh petugas pada saat penggunaan HIS. Berdasarkan hasil wawancara awal dengan salah satu petugas Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana terdapat beberapa permasalahan dari sistem Rekam Medik Elektronik (RME) menggunakan HIS didasarkan pada 6 aspek dalam metode PIECES, antara lain ditinjau dari aspek Performance apabila dilakukan pergantian antar menu terkadang masih sering terjadi loading terutama pada beberapa menu dengan rata-rata lama loading lebih dari 10 menit. Kemudian ditinjau dari aspek Information karena permasalahan loading yang terjadi pada beberapa menu mengakibatkan terkadang antara data real time dan HIS terdapat beberapa perbedaan. Selanjutnya permasalahan dari aspek Control yaitu apabila terdapat permasalahan loading yang cukup lama maka petugas akan menggunakan akun lain menggunakan username dan password lain untuk melakukan input pada menu yang dituju. Permasalahan selanjutnya dari aspek Efficiency yaitu untuk kemudahan petugas dalam mempelajari dan mengoperasikan HIS sudah baik karena untuk fitur menu di dalam HIS RSCM Kencana tidak terlalu banyak, akan tetapi untuk penggunaan HIS keseluruhan masih belum dilakukan secara maksimal atau belum dilaksanakan secara keseluruhan karena tidak semua kebutuhan yang dilakukan pada proses pelayanan rekam medik terdapat di dalam menu HIS. Pada aspek Service sudah terdapat fitur-fitur yang memudahkan petugas memberikan pelayanan rekam medik seperti fitur filter dan pencarian, akan tetapi masih kurang optimal mengenai waktu tunggu sampai menu terbuka. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penelitian deskriptif kualitatif bertujuan untuk menggambarkan, mengeksplorasi, menerangkan, menjelaskan secara terperinci mengenai permasalahan yang dilakukan sebagai penelitian dengan mempelajari seorang individu atau kelompok secara lebih mendalam. Metode penelitian menggunakan PIECES yang diukur dari 6 (enam) aspek yaitu Performance, Information, Economy, Control, Efficiency, Service dengan jenis sumber data menggunakan data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Merujuk dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwa aspek performance mengenai sistem HIS pada Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana masih belum sepenuhnya memenuhi kebutuhan pengguna yaitu pada data pelaporan masih belum dilakukan penarikan dalam jangka waktu lama dan masih dilakukan pengolahan data secara manual menggunakan microsoft excel. Pada sistem HIS masih sering terjadi loading terutama pada menu Manajemen Berkas bagian Berkas Masuk dan Berkas Keluar. Aspek information mengenai sistem HIS pada Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana masih terdapat ketidak akuratan output yang dihasilkan sistem HIS. Hal tersebut salah satunya diakibatkan karena loading dari sistem yang cukup lama sehingga membuat antara data real time dan data pada sistem tidak sesuai. Aspek Economy mengenai sistem HIS pada Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana sudah bisa menekan pengeluaran biaya dengan meminimalisir penggunaan formulir manual yang diganti formulir elektronik di dalam sistem HIS. Aspek Control mengenai sistem HIS pada Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana bahwa sudah terdapat hak akses pada setiap petugas sesuai dengan kewenangan petugas sesuai dengan username dan password. Aspek Efficiency mengenai sistem HIS pada Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana bahwa telah memberikan kemudahan untuk pengoperasian, akan tetapi untuk keseluruhan data yang dilakukan pada saat melakukan pelayanan rekam medik masih belum dilakukan secara keseluruhan dan masih harus dilakukan pengolahan data secara manual. Aspek Service mengenai sistem HIS pada Instalasi Pelayanan Terpadu RSCM Kencana masih belum optimal karena terdapat loading, sehingga waktu tunggu menu untuk muncul menjadi lama dan juga apabila dilakukan penarikan data dalam jumlah besar juga mempengaruhi loading pada sistem HIS.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDNurmawati, IdaNIDN0019018905
Uncontrolled Keywords: Electronic Hospital Record (EHR), Evaluasi Sistem, Hospital Information System (HIS), Metode PIECES
Subjects: 340 - Rumpun Ilmu Kesehatan > 350 - Ilmu Kesehatan Umum > Sistem Informasi Kesehatan
Divisions: Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > PKL
Depositing User: NUR AINIYAH IRMAWATI
Date Deposited: 31 Jul 2023 02:18
Last Modified: 31 Jul 2023 02:19
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/27074

Actions (login required)

View Item View Item