Proses Pemotongan (Cut Up) dan Marinasi Ayam Pada Rumah Potong Ayam PT. Ciomas Adisatwa Unit Pabelan Kabupaten Semarang

Dimas Fatur Rahman, Cahya (2023) Proses Pemotongan (Cut Up) dan Marinasi Ayam Pada Rumah Potong Ayam PT. Ciomas Adisatwa Unit Pabelan Kabupaten Semarang. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (338kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (423kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (243kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Full Text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

PT. Ciomas Adisatwa Unit Pabelan merupakan perusahaan yang tergabung dalam Japfa Group yang bergerak dalam bidang pemotongan ayam pedaging atau ayam broiler. PT. Ciomas Adisatwa Unit Pabelan memasok bahan baku ayam dari berbagai peternak yang tersebar di Provinsi Jawa Tengah yang masih tergabung kedalam naungan Japfa Group, tidak mengambil dari peternak luar. PT. Ciomas Adisatwa Unit Pabelan menghasilkan dua macam produk ayam yang dapat dijual kepada customer yaitu produk fresh dan produk frozen. Untuk produk fresh biasanya berupa karkas dan jeroan (ceker, hati, ampela, jantung, usus dan tembolok), sedangkan untuk produk frozen sendiri terdapat beberapa produk diantaranya ayam utuh, cut up (bagian ayam yang telah dipotong menjadi beberapa bagian), boneless dan daging giling. Fokus dari kegiatan Magang ini adalah Proses Pemotongan (Cut Up) dan Marinasi Ayam Pada Rumah Potong Ayam PT. Ciomas Adisatwa Unit Pabelan Kabupaten Semarang. Cut up merupakan proses pemotongan menggunakan pisau yang berbentuk seperti lempengan baja yang bergerak memutar searah dengan prinsip rotasi dan digerakkan oleh mesin. Penggunaan mesin cut up ini bertujuan untuk mempermudah dan mempercepat proses produksi. Pemotongan dilakukan oleh pekerja yang memiliki keahlian, kecepatan dan ketelitian dalam memotong, hal tersebut akan berpengaruh terhadap kualitas dan ukuran daging yang akan dijual kepada customer.Titik kritis pada proses pemotongan cut up yaitu masih terjadi retur ulang dari brand produk makanan dikarenakan pada bagian daging ayam yang sudah dipotong tidak memenuhi standar dan akibat kelalaian pekerja saat memotong karkas dengan mesin, sehingga masih terjadi kecelakaan. Sedangkan permasalahan pada marinasi yaitu kurangnya pengawasan terhadap tenaga kerja menyebabkan tidak maksimalnya proses marinasi yang diterapkan. Dalam hal ini, solusi yang harus dilakukan yaitu perlu adanya pengawasan berupa pengecekan dan pengontrolan yang ketat terhadap tenaga kerja pada saat proses marinasi berlangsung. Tujuannya untuk memastikan takaran bumbu, air, dan waktu marinasi dapat sesuai dengan standar brand produk makanan.Selain untuk memberikan rasa, penggunaan bahan marinasi dengan bumbu juga dapat digunakan untuk menurunkan kandungan bakteri pada daging. Bumbu untuk marinasi harus sesuai dengan standar yakni harus memiliki logo halal, tanggal produksi, kode batch dan expired date pada kemasannya. Untuk bumbu marinasi ada dua yaitu Allergen (bahan tertentu pada makanan yang bisa menyebabkan alergi) dan Non allergen (tidak menyebabkan alergi). Marinasi daging dapat meningkatkan keamanan pangan akibat menurunnya pertumbuhan bakteri. Selain itu dapat meningkatkan nilai tambah karena dapat memperbaiki cita rasa daging dan diharapkan dapat meningkatkan daya terima konsumen. (Jurusan Manajemen Agribisnis, program studi D-IV Manajemen Agroindustri, Politeknik Negeri Jember)

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorArdhi Pratama, Fredy EkaNIDN0003019105
Uncontrolled Keywords: Cut Off, Marinasi Ayam
Subjects: 550 - Rumpun Ilmu Ekonomi > 570 - Ilmu Manajemen > 576 - Manajemen Industri
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D4 Manajemen Agroindustri > PKL
Depositing User: Cahya Dimas Fatur Rahman
Date Deposited: 29 Jul 2023 06:03
Last Modified: 29 Jul 2023 06:04
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/26516

Actions (login required)

View Item View Item