Pembuatan Alat Penyiraman Otomatis Bibit Sengon Berbasis Arduino Uno Menggunakan Sistem Kelembaban Tanah Tipe YL-69

Febrianti, Faradillah (2023) Pembuatan Alat Penyiraman Otomatis Bibit Sengon Berbasis Arduino Uno Menggunakan Sistem Kelembaban Tanah Tipe YL-69. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
LAPORAN AKHIR FARADILLAH KASET CD fix (1)-8-9.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (45kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
LAPORAN AKHIR FARADILLAH KASET CD fix (1)-17-19.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (113kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
LAPORAN AKHIR FARADILLAH KASET CD fix (1)-42-43.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (46kB)
[img] Text (LAPORAN LENGKAP)
REVISI FARA.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pada saat ini teknologi telah berkembang dengan cepat seiring dengan berjalannya waktu. Beberapa hasil dari perkembangan teknologi sudah banyak dimanfaatkan, salah satunya adalah dimanfaatkan disektor pertanian. Dengan melakukan pemberian air pada tanaman menggunakan teknologi mikrokontroler sebagai pengontrol sistem irigasi. Salah satu teknologi sistem irigasi adalah irigasi menggunakan sprayer dengan menggunakan mikrokontroler sebagai komponen utama. Pembuatan alat ini bertujuan untuk mengatur tingkat kelembaban tanah tanaman sengon dengan menggunakan sensor kelembaban tanah. Pelaksanaan laporan akhir ini dilaksanakan di Jember. Melakukan pemantauan kelembaban terhadap tanah, kelembaban tanah untuk tanaman sengon yang optimal yaitu 50%- 75%. Data dari pemrograman, dimana arduino memberikan instruksi untuk menyalakan pompa air apabila data yang terbaca oleh sensor soil moisture (kelembaban tanah) <75%. Dan sebaliknya apabila sensor soil moisture (kelembaban tanah) terbaca >75% maka arudino uno akan memberikan instruksi untuk mematikan pompa air. Pada pemrograman ini program yang sudah dibuat dimasukkan ke arduino uno dengan menggunakan aplikasi arduino IDE. Kemudian itu melakukan proses perakitan, stopkontak menghubungkan pompa air di sambungkan ke modul relay. Modul relay dan sensor soil moisture dipasang sesuai dengan pemrograman. Pada proses ini dilakukan simulasi atau uji coba alat agar mengetahui apakah pompa air pada saat kelembaban >75% akan hidup dan saat kelembaban <75% pompa air akan mati. Berdasarkan pembahasaan pada proses ini pertama yaitu melakukan kalibrasi dengan mengoven tanah selama 24 jam,dimana nanti nya tanah yang di oven tersebut dilakukan perbandingan dengan menggunakan perhitungan American Standart Method dengan arduino uno yang sudah di program dimasukkan ke Arduino uno melalui Arduino IDE, setelah melakukan kalibrasi akan dilakukan pengujian terhadap alat penyiraman bibit sengon menggunakan sensor kelembapan tanah berbasis Arduino uno. Maka kesimpulan dari laporan akhir ini yaitu kelembaban yang didapatkan sesuai dengan kelembaban yang diatur melalui aplikasi arduino IDE. Pompa akan hidup pada saat kelembaban tanah <75% dan pompa air akan mati pada saat kelembaban tanah >75%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorIswahyono, IswahyonoUNSPECIFIED
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 151 - Ilmu Tanah
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 152 - Hortikultura
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 154 - Budidaya Pertanian dan Perkebunan
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 150 - Ilmu Pertanian dan Perkebunan > 156 - Pemuliaan Tanaman
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 163 - Teknologi Pertanian
140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 160 - Teknologi dalam Ilmu Tanaman > 164 - Mekanisasi Pertanian
Divisions: Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D3 Keteknikan Pertanian > Tugas Akhir
Depositing User: Faradillah Febrianti
Date Deposited: 27 Jul 2023 10:29
Last Modified: 27 Jul 2023 10:29
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/26397

Actions (login required)

View Item View Item