Ummah, Muhammad Misbahul (2023) Manajemen Pencahayaan Ayam Pembibitan (Parent Stock) Pedaging Fase Starter-Grower di PT Cipta Terang Unggul Unit 3. Project Report. Polije Press, Jember. (Submitted)
Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (184kB) |
|
Text (Ringkasan)
BAB1.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (173kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (156kB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
PT Cipta Terang Unggul Unit 3 kediri memiliki total populasi 88,502 ekor terdiri fase starter, grower, Tatalaksana yang dilakukan adalah pemeliharaan ayam fase starter sampai grower pengendalian penyakit, manajemen biosecurity, dan manajemen perkandangan. Manajemen perkandangan kontruksi kendang dan peralatan yang digunakan, PT Cipta Terang Unggul Unit 3 Kediri, memiliki 5 kandang pemeliharaan ayam, 1 gudang pakan, 1 gudang telur, 1 gudang sekam, 1 gudang karung, 1 kantor dan 1 mes karyawan, sanitasi karyawan. Peralatan kandang meliputi tempat pakan, tempat minum, gasolek, panel blower kipas, blower kipas. Pemeliharaan ayam broiler (parent stock) terdapat 2 fase yaitu starter dan grower, fase starter dimulai umur 1 hari sampai 4 minggu, dimulai dari penanganan day old chick (DOC), sebelum DOC datang perlu dipersiapkan brooding, sekat, pemanas dengan suhu 32 35C, pemberian alas koran, tempat pakan feeder tray, tempat minum galon manual, dan penaburan pakan. Ketika DOC datang dilakukan penimbangan dan pemberian air gula. Pelebaran sekat pada masa brooding dilakukan pada umur 3 hari dengan lebar 1.5 meter hingga pada umur 7 hari full pen. Pemberian pakan setelah masa brooding dilakukan 1 kali dalam sehari, konsumsi pakan disesuaikan dengan point feed, tempat pakan yang digunakan yaitu kombinasi feeder tray dan chain feeder. Pemberian air minum secara adlibitum menggunakan nipple. Penimbangan bobot dilakukan 1 kali dalam 1 minggu. Fase grower merupakan fase pertumbuhan dari umur 5 minggu sampai 24 minggu, pemberian pakan dilakukan 1 kali dalam sehari menggunakan tempat pakan chain feeder, peralihan pakan dari fase starter ke grower dilakukan pencampuran dengan persentase 25%, 75% hingga 100% pakan grower, pemberian air minum diberikan secara adlibitum menggunakan tempat minum nipple. Grading untuk mengetahui uniformity ayam dilakukan 1 kali dalam 1 minggu, pengelompokkan dilakukan pada pen 2 dengan bobot badan paling besar seterusnya hingga terkecil pada pen 6, penimbangan di lakukan 1 kali dalam 1 minggu. Fase laying merupakan fase ayam berproduksi, kegiatan yang dilakukan dimulai dari pemberian pakan sebanyak 1 kali dalam sehari dilakukan putaran pakan selama 5 kali pada jam 07.00, 07.30, 08.30, 10.00, dan 10.30 WIB, pemberian pakan bertujuan untuk pemerataan konsumsi pakan dan meminimalisir turunnya kualitas pakan, pemberian minum dilakukan secara adlibitum menggunakan tempat minum nipple. Proses pemanenan telur dilakukan sebanyak 3 kali pada jam 07.00, 10.00, dan 13.00 WIB, selanjutnya penanganan telur dari kandang dilakukan grading telur untuk memilah disesuaikan dengan grade telur normal, abnormal dan retak. Pencahayaan pada fase starter di berikan dengan intensitas cahaya 40 80 lux dengan durasi 24 jam sampai 8 jam dengan Panjang gelombang terang warna orange, fase ini bertujuan untuk meningkatkan keagresifan aktivitas makan dan minum untuk pertumbuhan ayam. Fase grower perncahayaan diberikan dengan intensitas cahaya 1 10 lux dengan durasi 8 jam dengan Panjang gelombang gelap warna orange, fase ini bertujuan untuk pematangan dewasa kelamin pada ayam
Item Type: | Monograph (Project Report) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Subjects: | 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak | ||||||
Divisions: | Jurusan Peternakan > Prodi D4 Manajemen Bisnis Unggas > PKL | ||||||
Depositing User: | Muhammad Misbahul Ummah | ||||||
Date Deposited: | 27 Jul 2023 02:53 | ||||||
Last Modified: | 27 Jul 2023 02:54 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/26268 |
Actions (login required)
View Item |