Analisis Kinerja Generator Unit 3 Sebelum dan Sesudah Perawatan Tahunan (Annual Inspection) Di PT. PLN Indonesia Power Mrica Power Generation Unit Sub Unit PLTA Timo

Dawami, Imani Rizkia (2022) Analisis Kinerja Generator Unit 3 Sebelum dan Sesudah Perawatan Tahunan (Annual Inspection) Di PT. PLN Indonesia Power Mrica Power Generation Unit Sub Unit PLTA Timo. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (292kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (303kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (183kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan Lengkap.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

PT. PLN Indonesi Power Mrica Power Generation Unit Sub Unit PLTA Timo adalah salah satu pembangkit listrik yang menyuplai kebutuhan energi listrik sejak tahun 1962 dengan 3 unit pembangkit yang masing-masing berkapasitas 4 MW. Dalam usahanya dalam memenuhi tingginya kebutuhan akan tenaga listrik ini, perusahaan tentunya akan menemui berbagai kendala dan kesulitan. Salah satu peralatan yang menunjang produksi energi listrik pada PLTA Timo adalah generator. Sebagai alat yang mengubah energi mekanik menjadi energi listik yang dioperasikan selama 24 jam, maka generator pada PLTA Timo memerlukan pemeliharaan agar kinerjanya tetap andal. Laporan Magang ini menganalisis perbandingan kinerja generator unit 3 sebelum dan sesudah Annual Inspection (AI) di PT. PLN Indonesia Power Mrica Power Generation Unit Sub Unit PLTA Timo, sehingga dapat diketahui dampak dari perawatan yang sudah dilakukan. Objek dalam laporan Magang ini adalah generator sinkron 3 fasa yang berperan penting dalam proses pembangkitan di PLTA Timo. Mekanisme kerja dari generator didapatkan dari beberapa sumber terpercaya yang membahas mengenai generator sinkron 3 fasa seperti yang dianalisa. Data yang didapatkan dari PLTA Timo yang diambil sebelum dan sesudah dilakukan AI. Kemampuan generator dalam menghasilkan energi listrik dipengaruhi umur mesin, debit air, kondisi sensor, efisiensi turbin dan suhu generator. Generator dianalisis pada laporan ini untuk membahas lingkup perawatan tahunan dan kinerja generator sebelum dan sesudah AI. Dari hasil analisis yang telah dilakukan, lingkup AI generator meliputi mechanical dan electrical pada rotor, stator dan generator air cooler. Pada mechanical dilakukan pengurasan minyak vi bearing, pengambilan data clearance bearing, pembersihan celah stator dan rotor serta pembersihan generator air cooler. Pada lingkup electrical dilakukan pengambilan data air gap generator, pengukuran tahanan isolasi stator dan pembersihan heater generator. Efisiensi generator sebelum AI berkisar antara 85% - 98% dan sesudah AI mengalami peningkatan efisiensi pada beban awal berkisar antara 93% - 98%. Terjadi tren penurunan suhu pada generator sebelum AI berkisar antara 51℃ - 55,6℃ dan sesudah AI berkisar antara 37,6℃ - 58℃. Hasil analisis tersebut membuktikan AI yang dilakukan meningkatkan kinerja generator unit 3.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorPrasetyo, Dafit AriNIDN0027049001
Uncontrolled Keywords: Generator, PLTA
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 443 - Teknik Enerji
Divisions: Jurusan Teknik > Prodi D4 Teknik Energi Terbarukan > PKL
Depositing User: Imani Rizkia Dawami
Date Deposited: 23 May 2023 04:28
Last Modified: 29 Aug 2023 06:38
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/23494

Actions (login required)

View Item View Item