Pengembangan sistem pengukur kesesuaian User interface guna meningkatkan User experiencepada media pembelajaran interaktif taman kanak - kanak

Alfiyan, Fahim (2020) Pengembangan sistem pengukur kesesuaian User interface guna meningkatkan User experiencepada media pembelajaran interaktif taman kanak - kanak. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstrak)
08. ABSTRACT.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (7kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
15. BAB 1. PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (139kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
20. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (240kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
E41161322_LAPORAN SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Berdasarkan hasil observasi terhadap para guru TK dan wali murid, media interaktif diperlukan dalam proses belajar dan mengajar di tingkat taman kanak-kanak. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan sebuah sistem yang dapat menilai antarmuka pengguna dari media interaktif untuk meningkatkan kualitas pengalaman pengguna media interaktif. Oleh karena itu, penulis merancang antarmuka pengguna media interaktif yang berfokus pada halaman menu utama media interaktif. Dengan metode pendekatan desain terpusat pada anak atau Child Centered Design, sebuah desain antarmuka pengguna media interaktif dirancang dengan karakteristik standar sesuai dengan target yang ditentukan, yaitu anak-anak TK dengan usia 4-5 tahun. Desain antarmuka pengguna media interaktif dibuat menjadi empat sampel desain untuk kemudian dibandingkan antara keempat desain tersebut. Dengan menggunakan alat tobii eyetracker, data pergerakan mata dari anak-anak tk sebagai responden serta durasi waktu responden mencari tombol dalam desain media interaktif yang diciptakan tersebut dicatat. Nilai efisiensi setiap desain dicatat dan diperoleh nilai efisiensi terkecil dari desain 3 yang memiliki hasil rata-rata 0,273 detik, diikuti oleh desain 2 bernilai 0,295 detik, desain 4 bernilai 0,348 detik dan desain 5 bernilai 0,549 detik. Oleh karena itu desain 3 adalah desain antarmuka pengguna yang memiliki pengalaman pengguna berkualitas tertinggi berdasarkan hasil nilai efisiensinya yang paling rendah atau paling cepat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 458 - Teknik Informatika
Divisions: Jurusan Teknologi Informasi > Prodi D4 Teknik Informatika > Tugas Akhir
Depositing User: Desi Susanti Andari
Date Deposited: 16 Mar 2023 03:43
Last Modified: 16 Mar 2023 03:43
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/20741

Actions (login required)

View Item View Item