Pelatihan Perancangan Dan Monitoring Battery Pack Lithium Ion 18650 Untuk Membentuk Ekosistem Kendaraan Listrik Di Lingkungan Sekolah Menengah Kejuruan Kabupaten Jember

Karimah, Cahyaning Nur and Suranto, Dwi Djoko and Tyagita, Dicky Adi and Zain, Alex Taufiqurrohman and Pratama, Aditya Wahyu (2023) Pelatihan Perancangan Dan Monitoring Battery Pack Lithium Ion 18650 Untuk Membentuk Ekosistem Kendaraan Listrik Di Lingkungan Sekolah Menengah Kejuruan Kabupaten Jember. [Experiment] (Submitted)

[img] Text
Laporan Akhir Pengabdian Mandiri-Pelatihan Guru SMK Rev. 1.pdf

Download (1MB)

Abstract

Politeknik Negeri Jember telah memberikan panduan terkait pengembangan kendaraan listrik dan sumber energi baru melalui Rencana Induk Riset Politeknik Negeri Jember Tahun 2021-2025 dan Rencana Strategis Pengabdian kepada masyarakat tahun 2021-2025. Perancnagan dan pengembangan kendaran listrik tipe BEV roda empat sudah diawali oleh Jurusan Teknik bekerja sama dengtan mitra DUDI. Prototype kendaraan listrik baik roda 2 roda 3 hingga roda 4 sudah pernah dibuat berkerjasama dengan mira DUDI pada skema pendanaan baik dana internal prodi hingga pendanaan P3TV. Untuk saat ini tim dari prodi mesin otomotif tengah mengambangkan rakitan baterai pack lithium ion 18650 sebagai sumber daya prototype kendaraan listrik yang sudah ada. Baterai merupakan salah satu part yang potensial untuk dikembangkan dalam skala laboratorium dan lebih mudah diproduksi masal dari kendaraan listrik adalah bagian battery pack. Battery pack merupakan satu kesatuan dari beberapa sel baterai rechargeable yang dirangkai secara seri-paralel. Battery pack umumnya sudah dilengkapi dengan Battery management system (BMS). BMS merupakan rangkaian elektronika yang salah satu berfungsi untuk membatasi arus dan tegangan yang masuk ke baterai pada proses pengisian muatan ketika baterai sudah penuh. Hal ini tentu akan mencegah hubungan arus pendek serta meningkatkan usia pakai dari baterai. Sekolah menengah kejuruan adalah sekolah yang fokus menyelenggarakan pendidikan vokasional, yaitu suatu program pendidikan yang mengarahkan proses belajar mengajar pada tingkat keahlian dan mampu melaksanakan serta mengembangkan standar-standar keahlian secara spesifik yang dibutuhkan sektor industri. Sebagai salah satu instansi pendidikan vokasi, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) diharapkan mampu membaca dan memanfaatkan peluang yang ada terkait meningkatnya jumlah kendaraan nasional dan percepatan kendaraan listrik berbasis baterai sesuai Perpres nomor 5 Tahun 2019. Dari kunjungan dan wawancara langsung dengan guru dari beberapa smk di jember dan lumajang terdapat kendala untuk dapat mengikuti perkembangan riset kendaraan listrik layaknya di perguruan tinggi. Salah satu kendala yang umum terjadi adalah masalah pendanaan riset dan pengembangan SDM yang memadai. Sejalan dengan agenda link and match perguruan tinggi vokasi dengan sekolah vokasi maka tim pengabdian ini berinisiatif untuk menggandeng SMK berkolaborasi bersama dengan PTV sebagai fasilitator dan guru SMK sebagai mitra vokasi. Kegiatan pengabdian ini dimulai dengan menyiapkan prototype battery pack kendaraan listrik dan mengujinya di Laboratorium mesin otomotif, Studio Gambar dan Komputasi Teknik dan bengkel mitra DUDI. Setelah prototype dan alat monitoring siap maka dilakukan gladi bersih dengan tim pengabdian untuk mematangkan acara pelatihan beserta pengerjaan materi pelatihan. Sekolah menengah kejuruan yang diundang untuk ikut pelatihan adalah sekolah yang memiliki keilmuan serumpun sehingga mampun secara mandiri untuk dapat membentuk ekosistem riset pada kendaraan motor listrik berbasis baterai. Harapannya, inovasi kendaraan listrik yang tumbuh dari perguruan tinggi vokasi yaitu Politeknik Negeri Jember dan sekolah vokasi yaitu SMK yang ada di wilayah Kabupaten Jember dan Kabupaten Lumajang dapat tumbuh menjadi prototype layak uji dan layak jalan hingga dapat mejadi produk unggulan institusi masing-masing.

Item Type: Experiment
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 431 - Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain)
410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 454 - Teknik Elektronika
Divisions: Jurusan Teknik > Prodi D4 Mesin Otomotif > General
Depositing User: Alex Taufiqurrohman Zain
Date Deposited: 31 May 2023 03:39
Last Modified: 31 May 2023 03:39
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/19602

Actions (login required)

View Item View Item