Manajemen Pemberian Pakan Domba di PT. Pandu Bina Sejahtera

Risal, Muhammad Saiful (2022) Manajemen Pemberian Pakan Domba di PT. Pandu Bina Sejahtera. [Experiment] (Unpublished)

[img] Text (Ringkasan)
Ringkasan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (146kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
Bab 1 Pendahuluan.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (262kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (261kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
Laporan magang.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Peternakan domba di Indonesia merupakan peternakan rakyat, yang mana bisa dikategorikan beternak untuk menghasilkan keuntungan. Seiring dengan perkembangan penduduk yang pesat dan pertumbuhan penduduk yang cukup tinggi maka kebutuhan daging sebagai salah satu sumber protein turut meningkat. Domba Potong merupakan jenis hewan ternak yang dengan tujuan utama untuk menghasilkan daging. Usaha peternakan dibidang penggemukan domba sudah dikenal diseluruh dunia maupun dalam negeri sejak lama. Perawatan yang mudah dengan karakter dapat beradaptasi di iklim manapun dapat memotivasi para peternak mandiri maupun para perusahaan besar untuk berlomba lomba membudidayakan salah satu jenis ternak yang satu ini. Tujuan MAGANG (PKL) ini adalah meningkatkan wawasan dan pengetahuan, serta pemahaman mahasiswa mengenai kegiatan perusahaan. Selain itu, juga melatih mahasiswa agar lebih kritis terhadap perbedaan atau kesenjangan saat di bangku kuliah dengan yang dijumpai saat mengerjakan pekerjaan lapangan. Praktek Kerja Lapang dilaksanakan selama 120 hari di satu lokasi. Lokasi magang yakni di PT. Pandu Bina Sejahtera yang beralamat di Kota Jakarta Timur. Magang ini bertempat di mitra peternakan yang dimiliki oleh PT. Pandu Bina Sejahtera dengan alamat Kampung Curug, Jl. Sentul Paradise Park Desa No. 20, RT.02/RW.09, Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor, Jawa Brat. Magang dilaksanakan mulai tanggal 1 Agustus 2022 sampai dengan 30 November 2022. Mitra peternakan PT. Pandu Bina Sejahtera adalah peternakan yang bergerak dibidang domba potong. Jenis domba yang dimiliki diantaranya domba garut, domba periangan, Domba Ekor Tipis (DET), dan Domba Ekor Gemuk (DEG). Kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui sistem pemeliharaan domba yang diterapkan serta manajemen pemberian pakan pada domba.

Item Type: Experiment
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorAdhyatma, M.NIP199101282019031014
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak > PKL
Depositing User: Muhammad Saiful Risal
Date Deposited: 10 Jan 2023 00:40
Last Modified: 26 Jul 2023 02:02
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/18703

Actions (login required)

View Item View Item