Studi Kasus Pengaruh Sistem Perkandangan Terhadap Produktivitas Sapi Potong Di Ud. Ternak Sapi Sumber Jaya Lamongan – Jawa Timur

Prasetyo, Agung (2022) Studi Kasus Pengaruh Sistem Perkandangan Terhadap Produktivitas Sapi Potong Di Ud. Ternak Sapi Sumber Jaya Lamongan – Jawa Timur. Undergraduate thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (125kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (12kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (146kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
C31190750_LAPORAN LENGKAP.pdf
Restricted to Registered users only

Download (15MB) | Request a copy

Abstract

Studi Kasus Sistem Perkandangan Terhadap Produktivitas Sapi.Potong di UD. Ternak.Sapi Sumber.Jaya Lamongan Jawa Timur, Agung Prasetyo, NIM C31190750, Tahun 2022, .hlm 28, Politeknik.Negeri Jember, Ir. .Nurkholis, S.Pt, MP. IPM (Dosen Pembimbing). Sapi merupakan salah satu hewan yang digunakan sebagai penyumbang protein hewani di Indonesia selain ayam, ikan, dan babi. Permintaan daging sapi akan meingkat terutama pada saat mendekati hari hari besar keagamaan. Tingginya permintaan daging sapi di Indonesia dapat dikarenakan Indonesia merupakan penduduk muslim terbesar di dunia, sehingga konsumsi daging babi tidak sebesar daging sapi. Konsumsi daging sapi umumnya meningkat pada menjelang Bulan ramadhan, idul fitri, idul adha, natal dan tahun baru. Produktivitas sapi di Indonesia relatif rendah, karena sebagian besar peternakan di Indonesia masih.menggunakan.sistem.pemeliharaan tradisional dengan pemberian pakan seadanya (Muladno, 2012). Penyediaan pakan dan faktor pemeliharaan yang baik dapat meningkatkan produktivitas sapi lebih maksimal. Menurut Partama (2020) pemberian ransum dengan aplikasi ilmu.nutrisi ternak ruminansia dapat meningkatkan produktivitas sapi. Pemberian ransum yang mengandung.hijauan.dan.konsentrat.dengan.kadar.nutrien cukup dan seimbang akan menghasilkan produktivitas sapi lebih maksimal. Faktor lain dalam pemeliharaan tentunya sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan ternak seperti meningkatkan kelayakan kandang, meningkatkan kebersihan kandang, memperhatikan lingkungan kandang, meningkatkan program kesehatan ternak, manajemen pakan yang baik dan fator lain yang bersangkutan dalam peningkatan pemeliharaan untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Pengamatan ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sistem perkandangan terhadap produktivitas sapi potong di UD. Ternak Sapi Sumber Jaya Lamongan. Pengamatan ini dilaksanakan selama 4 minggu, 1 Oktober sampai dengan 1 November 2021. bahan yang digunakan dalam pemeliharaan sapi potong antara lain Sapi peranakan Simental, Limousin, brangus dan PO jantan yang berumur 1 - 2 ix tahun. Parameter pengamtan yang digunakan yaitu pengamatan terhadap kontruksi bangunan kandang, konsumsi pakan dan Pertambahan bobot badan (PBB). Kontruski perkandangan pada lokasi pengamtan dibuat atas pertimbangan serta efisiensi kandang dalam kegiatan pemggemukan. Arah hadap pada lokasi pengamatan yaitu kandang berdiri membujur dari timur – barat, arah hadap seperti ini bertujuan untuk mengurangi limpahan sinar matahari yang masuk kedalam kandang. Atap kandang dibuat dengan bahan asbes dengan ketinggian 3,5 m dan kemiringan atam 11,30 . Lantai kandang pada lokasi pengamtan dibuat menggunakan beton dengan panjang 2,3 m, lebar 1,5 m untuk peerkor sapi, kemiringan lantai 1,140 . Tempat pakan sapi dibuat dengan beton dengan ketinggian bagian dalam 50 cm, bagian luar 60 cm, dan kedalam palungan 20 cm. Pakan merupakan faktor penting dalam penunjang produktivitas ternak pada lokasi pengamtan terdapat 3 jeni pakan yang diberikan yaitu konsentrat, pakan fermentasi dan hijauan. Pertambahan bobot badan merupak suatu parameter atau tolak ukur yang digunakan untuk mengetahui produktivitas ternak produktivitas ternak dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti manajemen pemeliharaan, faktor pakan dan juga sistem perkandangan yang baik. Sistem perkandangan merupakan faktor penting penunjang produktivitas ternak. Berdasarka hasil.pengamatan yang.dilakukan kandang di UD. Ternak Sapi Sumber Jaya masih mampu menunjang produktivitas ternak walaupun terdapat beberapa ukuran desain konstruksi yang masih belum sesuai setandar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorNurkholis, NurkholisNIDN197801032008121001
Uncontrolled Keywords: Studi Kasus Pengaruh Sistem Perkandangan Terhadap Produktivitas Sapi Potong Di Ud. Ternak Sapi Sumber Jaya Lamongan – Jawa Timur
Subjects: 200 - Rumpun Ilmu Hewani > 210 - Ilmu Peternakan > 216 - Produksi Ternak
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak > Tugas Akhir
Depositing User: Agung Prasetyo
Date Deposited: 19 Aug 2022 03:52
Last Modified: 19 Aug 2022 03:52
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/15245

Actions (login required)

View Item View Item